Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Hubungan Psikologi dengan Ilmu Lain

Kompas.com - 10/10/2023, 05:30 WIB
Arfianti Wijaya,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Oleh karenanya, baik biologi maupun psikologi sama-sama membicarakan mengenai manusia. Meskipun keduanya meninjau manusia dari sudut pandang yang berbeda, namun dari segi tertentu biologi dengan psikologi menemukan titik pertemuan.

Di dalam ilmu biologi terkandung subpembelajaran yang dikenal sebagai antropobiologi. Antropobiologi tidak membahas mengenai kejiwaan manusia seperti yang dipelajari oleh psikologi.

Namun ada kesamaan di antara kedua ilmu tersebut, yaitu psikologi dan antropobiologi sama-sama membahas mengenai keturunan.

Perihal keturunan yang ditinjau dari segi biologi adalah tentang hal-hal yang berkaitan dengan aspek-aspek kehidupan yang diwariskan secara turun-temurun dari suatu generasi ke generasi selanjutnya.

Perihal keturunan juga dipelajari pada psikologi yaitu tentang sifat, bakat, dan inteligensi.

Akan kurang sempurna apabila kita mempelajari psikologi tanpa mempelajari ilmu biologi, terutama antropobiologi. Hal ini dikarenakan ilmu tersebut akan sangat membantu kita dalam mempelajari psikologi.

Dilihat dari obyeknya, ilmu biologi mempelajari tentang jasmani fisik. Sedangkan, ilmu psikologi mempelajari tentang tingkah laku manusia.

Jasmani atau fisik sangat berpengaruh terhadap kondisi psikis atau tingkah laku seseorang.

Baca juga: Bagaimana Ruang Lingkup Psikologi Komunikasi?

Hubungan psikologi dengan ilmu komunikasi

Ilmu komunikasi bersifat elektif yang artinya menggabungkan berbagai bidang.

Ilmu komunikasi melakukan perkawinan dengan ilmu-ilmu lain, termasuk ilmu psikologi. Hubungan antara ilmu psikologi dengan ilmu komunikasi melahirkan psikologi komunikasi.

Rakhmat mendefinisikan psikologi komunikasi adalah ilmu yang berusaha meramalkan, menguraikan, dan mengendalikan peristiwa mental dan behavioral dalam komunikasi.

Hubungan psikologi dengan ilmu pengetahuan alam

Ilmu pengetahuan alam sangat berpengaruh terhadap perkembangan psikologi.

Ilmu pengetahuan alam mempunyai pengaruh yang amat besar terhadap penelitian ilmu psikologi pada awal abad ke-19. Psikologi dibentuk dengan menyusun hasil eksperimen yang telah dilakukan, di mana eksperimen tersebut banyak dilakukan berkat arahan dari ilmu alam.

Mesipun demikian, terdapat perbedaan antara ilmu psikologi dengan ilmu alam, yaitu obyek penelitiannya. Obyek penelitian psikologi adalah manusia dengan tingkah lakunya yang selalu berkembang, sedangkan obyek penelitian ilmu alam adalah benda mati yang bersifat tetap.

Hubungan psikologi dengan ilmu politik

Psikologi adalah ilmu dengan  peranan penting dalam bidang politik, khususnya yang dinamakan “massa psikologi”.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Budi Daya Tanaman Obat

Budi Daya Tanaman Obat

Skola
Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Contoh Kalimat Expressing Apology

Contoh Kalimat Expressing Apology

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com