Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh Kalimat Efektif dengan Kata "Langit"

Kompas.com - 22/02/2023, 08:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu jenis kalimat dalam bahasa Indonesia adalah kalimat efektif. Kalimat ini memuat beberapa informasi dalam satu kalimat tuntas.

Berbeda halnya dengan kalimat tidak efektif, kalimat efektif bersifat ringkas (singkat), padat makna, juga jelas.

Menurut Asul Wiyanto dalam buku Terampil Menulis Paragraf (2002), kalimat efektif adalah kalimat yang dapat menyampaikan informasi secara singkat dan lengkap.

Tak hanya itu, jenis kalimat ini juga mampu menyampaikan pesan yang mudah diterima atau ditangkap pembaca.

Dikutip dari buku Aspek Pembelajaran Bahasa Indonesia SD/MI Kelas Tinggi (2022) karya Dilla Fadhillah, salah satu ciri kalimat efektif adalah kehematan kata.

Artinya kalimat efektif bisa dengan mudah dipahami dan disampaikan secara tepat kepada pendengar atau pembaca.

Baca juga: Contoh Kalimat Efektif Menggunakan Kata Wisata

Contoh kalimat efektif menggunakan kata langit

Pada dasarnya, sebuah kalimat bisa memuat beberapa unsur, seperti Subyek (S), Predikat (P), Obyek (O), Keterangan (K), dan Pelengkap (Pel).

Namun, unsur yang setidaknya harus ada dalam kalimat efektif adalah subyek, predikat, obyek, serta keterangan.

Buatlah sebuah kalimat efektif dengan kata langit

Berikut contoh kalimat dengan kata langit:

  1. Siang ini, langit terlihat begitu cerah.
  2. Langit terlihat begitu tinggi, seolah tak bisa kugapai.
  3. Padahal kemarin cerah, hari ini langit terlihat mendung gelap.
  4. Anita menatap ke langit, sembari berharap semoga apa yang diinginkannya terwujud.
  5. Salah satu benda langit yang bisa kita saksikan tiap hari adalah matahari.
  6. Bulan dan bintang merupakan benda langit yang rutin muncul saat malam.
  7. Langit sore kala itu terlihat indah dan memukau.
  8. Ia hanya terdiam menatap langit di luar sana.
  9. Aku terpukau dengan indahnya langit malam itu.
  10. Mereka hanya melamun menatap langit.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com