Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa itu Eksositosis dan Endositosis?

Kompas.com - 07/07/2022, 11:00 WIB
Syifa,
Vanya Karunia Mulia Putri

Tim Redaksi

Fagositosis

Dalam proses ini, sel menelan partikel dengan memperluas pseudopodia (alat gerak) di sekitarnya dan membungkusnya dalam kantung membran disebut vakuola.

Partikel tersebut akan dicerna setelah makanan menyatu dengan lisosom yang mengandung enzim hidrolitik.

Pinositosis

Terjadi ketika sel secara terus-menerus menelan cairan ekstraseluler, dan dikumpulkan menjadi vesikel kecil yang terbentuk dari lipatan membran plasma.

Sel memperoleh molekul terlarut dalam tetesan. Meski semua zat terlarut dibawa dalam sel, namun pinositosis tidak spesifik bekerja pada zat tertentu.

Baca juga: Tahap-Tahap Mitosis Sel

Endositosis yang diperantarai reseptor

Adalah jenis pinositosis khusus yang memungkinkan sel mendapat sejumlah besar zat tertentu, meski mungkin tidak terlalu terkonsentrasi dalam cairan ekstraseluler.

Zat terlarut spesifik berikatan dengan reseptor. Protein reseptor kemudian mengelompok dalam lubang. Tiap lubang yang dilapisi itu membentuk vesikel mengandung molekul terikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com