Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puisi Aku Berkaca karya Chairil Anwar

Kompas.com - 26/04/2022, 19:00 WIB
Serafica Gischa

Penulis

KOMPAS.com - Puisi biasanya muncul bukan dari proses komunikasi langsung, seperti yang terjadi pada sebuah pantun. 

Salah satu penyair Indonesia, yang karyanya dikenang sampai saat ini adalah Chairil Anwar. Lahir di Sumatera Utara pada 22 Juli 1992. 

Dilansir dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Chairil Anwar giat belajar bahasa Belanda, Inggris, dan Jerman hingga akhirnya dapat membaca dan mempelajari karya sastra dunia. 

Berikut salah satu karya puisi Chairil Anwar yang berjudul: 

Aku Berkaca 

Ini muka penuh luka 
Siapa punya? 

Kudengar seru menderu dalam hatiku 
Apa hanya angin lalu?

Lagu lain pula
Menggelepar tengah malam buta

Ah...!!!

Segala menebal, segala mengental
Segala tak kukenal....!!
Selamat tinggal.....!

Dari: Deru Campur Debu

Baca juga: Puisi Rakyat: Jenis, Struktur dan Unsur kebahasaan

Makna puisi Aku Berkaca 

Dikutip dari jurnal Tiga Lapis Makna Puisi 'Aku Berkaca' Karya Chairil Anwar (2020) oleh R.F. Bhanu Viktorahadi, dalam puisi ini Chairil Anwar mengungkapkan akibat dirinya bercermin. 

Dalam baris pertama, Chairil Anwar mengungkapkan bahwa aktivitas bercermin memberinya gambaran diri. 

Di mana realitas yang ditampakkan cermin kepada dirinya ternyata negatif, yaitu muka yang penuh luka. Kondisi tersebut bukanlah yang diharapkan Chairil Anwar. 

Bisa jadi, kondisi tersebut adalah akibat dari masa lalu, di mana hal tersebut nampak pada kata 'luka' yang digunakan. 

Ada pengalaman masa lalu yang tidak baik, yang jika kembali diingat menimbulkan kesedihan. Sehingga orang yang bercermin enggan untuk melihat atau mengakui bahwa itu adalah dirinya sendiri. 

Baca juga: Contoh Menganalisis Puisi

Ucapan 'selamat tinggal' dalam baris puisi di atas memiliki dua makna. Meninggalkan kondisi yang sekarang dan beralih dengan harapan yang baru di masa depan. Atau dapat juga diartikan sebagai sebuah keputusasaan dengan kondisi yang dialami sekarang. 

Di sini Chairil Anwar mampu membangkitkan emosi pembaca saat berwacana atau berkomunikasi. Salah satu pesan yang ingin disampaikan Chairil Anwar melalui puisi ini adalah bahwa sikap manusia dalam menghadapi aneka macam kondisi tidak ideal dalam hidupnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Skola
Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com