Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Sifat Unsur Golongan Transisi dengan Unsur Golongan Utama

Kompas.com - 26/04/2022, 14:55 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.comUnsur kimia dibagi menjadi unsur transisi dan unsur golongan utama. Pengelompokkan tersebut dilakukan karena unsur transisi dan unsur utama memiliki perbedaan.

Apa perbedaan sifat unsur transisi dan unsur utama? Berikut adalah penjelasannya!

Letak golongan

Perbedaan sifat unsur transisi dengan unsur utama adalah letak golongannya atau anggota golongannya.

Unsur golongan utama terdiri dari dua blok, yaitu blok s dan blok p. Artinya, anggota unsur utama adalah unsur yang termasuk ke dalam golongan IA hingga golongan VIIIA.

Sedangkan unsur golongan transisi hanya terdiri dari satu blok yaitu blok d. Artinya, anggota unsur transisi adalah unsur yang termasuk ke dalam golongan IB hingga VIIB.

Baca juga: Tabel Periodik

Semua unsur transisi adalah logam

Perbedaan sifat selanjutnya adalah semua unsur transisi merupakan unsur logam. Sedangkan, unsur golongan utama tidak semuanya logam. Melainkan terdiri dari logam, logam alkali, metalloid, non logam, halogen, dan juga gas mulia.

Unsur transisi memiliki titik leleh dan titik didih yang lebih tinggi

Unsur transisi secara umum memiliki titik leleh dan titik didih yang lebih tinggi daripada unsur golongan logam utama.

Dilansir dari Lumen Learning, hal tersebut disebabkan ikatan logam oleh elektron d yang terdelokalisasi dan mengarah ke kohesi yang meningkat bersama dengan jumlah elektron.

Baca juga: Sifat Periodik Unsur

Unsur transisi memiliki kerapatan yang lebih tinggi

Selain membuat titik leleh dan titik didihnya menjadi tinggi, kohasil hasil delokalisasi elektron d juga membuat unsur transisi memiliki kerapatan yang lebih tinggi daripada unsur golongan utama.

Unsur transisi memiliki lebih dari keadaan oksidasi

Perbedaan selanjutnya dari unsur golongan utama dan unsur transisi adalah keadaan oksidasinya. Unsur golongan utama cenderung hanya memiliki satu keadaan oksidasi saja. Artinya hanya memiliki satu bilangan oksidasi.

Sedangkan, unsur transisi memiliki lebih dari satu keadaan oksidasi. Keadaan dan bilangan oksidasi unsur transisi dapat berubah jika berikatan dengan atom lain.

Baca juga: Reaksi Oksidasi Reduksi dan Konsep Redoks

Unsur transisi adalah katalis yang lebih baik

Perbedaan selanjutnya adalah unsur transisi merupakan katalis reaksi kimia yang lebih baik daripada unsur golongan utama yang lebih sering berperan sebagai reaktan.

Dilansir dari Sciencing, unsur transisi adalah katalis yang baik karena mudah memberikan dan mengikat elektron dari atom lain. Selain itu, logam transisi juga dapat meningkatkan raju reaksi tanpa memengaruhi termodinamika ataupun tidak dikonsumsi dalam reaksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Skola
Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com