Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara-cara Membuat Magnet

Kompas.com - 01/02/2021, 20:01 WIB
Silmi Nurul Utami,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Magnet adalah suatu benda yang dapat menarik benda lainnya yang terdapat dalam medan magnetnya.

Magnet dapat menarik logam ataupun menempel dengan kuat pada logam, seperti tempelan magnet di lemari es mu.

Tahukah kamu bahwa kita dapat membuat magnet sendiri? Ada tiga cara untuk membuat magnet yaitu dengan cara menggosokkan magnet permanen, induksi magnet permanen, dan juga induksi elektromagnetik.

  • Menggosokkan Magnet Permanen

Kompas.com/SILMI NURUL UTAMI Menggosokkan magnet pada bahan feromagnetik

Cara paling sederhana dalam membuat magnet adalah dengan menggosokkan magnet permanen ke benda feromagnetik.

Dilasir dari Encyclopedia Britannica, bahan feromagnetik adalah bahan yang memiliki momen magnet permanen sehingga dapat ditarik oleh magnet. Contoh bahan feromagnetik adalah besi, kobalt, nikel, dan baja.

Kita hanya perlu menggosokkan magnet permanen pada bahan feromagnetik. Medan magnet permanen akan menyelaraskan momen magnet dalam bahan feromagnetik sehingga menjadi terkumpul di kutub-kutub yang berlawanan. Sehingga bahan feromagnetik tersebut berubah menjadi magnet.

Kamu bisa menggosok paku baja dengan magnet untuk mencobanya. Setelah digosok dengan magnet, paku baja bisa menarik benda logam lainnya.

Baca juga: Mengapa Kutub Magnet Selalu ke Arah Utara dan Selatan

  • Induksi Magnet Permanen

Induksi magnet adalah mendekatkan bahan feromagnetik (besi, kobalt, nikel, ataupun baja) dengan magnet permanen tanpa perlu bersentuhan. Medan magnet permanen tersebut akan menyelaraskan momen-momen magnet dalam besi sehingga besi menjadi magnet.

Induksi elektromagnetik adalah prinsip bahwa arus listrik dapat menghasilkan medan magnet, dan medan magnet dapat menghasilkan arus listrik. Dilansir dari Live Science, jika mengalirkan arus pada kawat yang melingkar, maka aka timbul medan magnet disekitarnya sesuai dengan kaidah tangan kanan.

livescience.com (a) Kawat melingkar yang dialiri arus listrik satu arah (b) arah medah magnet yang dihasilkan arus listrik pada kawat melingkar

Cara paling sederhana untuk melakukan induksi elektromagnetik adalah dengan baterai, paku baja, selotip, dan kawat. Lilit paku baja dengan kawat secara melingkar, lalu hubungkan kawat ke ujung-ujung baterai dan tutup dengan selotip.

howitworksdaily.com Induksi elektromagnetik

Arus listrik akan mengalir pada batang paku, menyelaraskan momen-momen magnet didalamnya sehingga paku akan berubah menjadi magnet. Seperti terlihat pada gambar, paku yang diinduksi arus listrik dapat menarik paku lainnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com