Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Drama dan Teater

Kompas.com - 14/01/2021, 20:07 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Drama dan teater mungkin terkesan sama karena keduanya termasuk dalam seni peran. Namun, sebenarnya drama dan teater memiliki beberapa perbedaan.

Jika melihat pengertian drama serta teater dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), sebenarnya tidak ada perbedaan.

Pengertian drama dan teater hampir sama dan saling berkaitan. Lalu, sebenarnya apa perbedaan dari drama serta teater?

Mengutip dari situs Theaternook, ternyata asal usul kata 'drama' berasal dari Bahasa Yunani, yakni draomai. Drama berarti berusaha untuk menyampaikan sebuah karya ke penonton.

Artinya jika drama diangkat dari kisah yang ditulis penulis, maka dalam drama tersebut ingin menyampaikan pesan yang ada.

Baca juga: Bentuk Teater Nusantara

Drama tidak selalu mengacu pada kata yang tertulis, namun bisa dipadukan dengan berbagai hal lainnya. Misalnya menari balet, menyanyi opera, dan lain sebagainya.

Selain itu, dalam drama juga terdapat unsur klimaks serta konflik yang berkesudahan. Pemainnya terbagi menjadi protagonis dan antagonis.

Dilansir dari situs Skidmore College, kata teater berasal dari Bahasa Yunani, yaitu theatron atau tempat melihat.

Dalam teater tidak ada interaksi langsung yang terjadi antara pemeran teater dengan penonton. Pemain diperbolehkan untuk mengeluarkan intepretasi lain saat pementasan.

Berikut adalah penjelasan tentang perbedaan dari drama dan teater:

Drama Teater
Pementasan drama bisa dilakukan di mana saja. Misalkan dalam kehidupan sehari-hari maupun di atas panggung. Pementasan teater hanya bisa dilakukan di atas panggung saja.
Dalam pementasan drama turut disertakan konflik, klimaks serta penyelesaiannya. Dalam pementasan teater tidak ada cerita tentang konflik, klimaks, serta penyelesaiannya karena hanya merupakan bentuk pementasan saja.
Umumnya kisah atau cerita yang digunakan dalam drama bersumber dari kehidupan sehari-hari Umumnya kisah atau cerita yang digunakan dalam teater bersumber dari cerita rakyat atau cerita yang telah digarap sebelumnya.
Drama merupakan kisah yang disampaikan di atas panggung Teater merupakan produksi kisah di atas panggung
Dalam drama ada interaksi langsung antara pemeran dengan penonton. Dalam teater tidak ada interaksi langsung antara pemain dengan penonton.
Berasal dari Bahasa Yunani draomai Berasal dari Bahasa Yunani theatron
Drama menggambarkan kehidupan manusia dan alam yang digambarkan melalui pementasan. Teater menggambarkan kehidupan manusia yang diceritakan melalui pementasan.
Intepretasi kisah dan pemain bergantung pada penafsiran penonton. Intepretasi kisah dan pemain bergantung pada penafisiran pemain tersebut.
Penonton diajak untuk melihat dan merasakan kisah yang diceritakan dalam pementasan. Penonton diajak untuk menikmati kisah yang diceritakan dalam pementasan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Skola
Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com