Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian HAM Menurut John Locke

Kompas.com - Diperbarui 06/01/2022, 17:38 WIB
Ari Welianto

Penulis

Sumber Britannica

Lewat bukunya berjudul Two Treaties on Civil Goverment (1690), dalam kontruksi teorinya menyebutkan bahwa manusia memiliki keadaan ilmiah yang bebas menurut kehendak hatinya, dan satu dengan yang lain hidup sederajat.

Keadaan alamiah sudah bersifat sosial, maka itulah manusia hidup rukun dan tenteram sesuai dengan hukum akal yang mengajarkan bahwa manusia tidak boleh menganggu hidup, kebebasan dan hak milik orang lain.

Karena hal-hal itu berkaitan dengan hak-hak fundamental (hak asasi) yang dimiliki oleh manusia, yakni hak hidup, hak kemerdekaan, dan hak milik.

Baca juga: Pelanggaran HAM: Pengertian dan Jenisnya 

Di dalam pactum subjectionis, Locke menyebutkan bahwa ketiga hak fundamental tersebut tidak ikut diserahkan kepada seseorang yang diberi kekuasaan untuk memimpin negara.

Artinya ketiga HAM tersebut tetap melekat pada hakikat dn keberadaan manusia itu sendiri.

Menurut Locke, ketika perjanjian penyerahan (pactum subjectionis) dilakukan, sertakan pula syarat-syarat bahwa kekuasaan yang diserahkan tidak boleh atau dilarang melanggar hak hidup, hak kebebasan dan hak milik.

Seperangkat HAM tersebu harus ditetapkan dalam suatu konstitusi. Jadi dalam teori Locke, ada dua jenis perjanjian, yakni perjanjian persatuan (pactum unionis) dan perjanjian penyerahan (pactum subjectionis).

Siapakah John Locke?

Dilansir Encyclopaedia Britannia (2015), John Locke adalah seorang filsuf asal Inggris yang karyanya terletak pada pondasi empirisme filosofis modern dan liberalisme politik.

Ia seorang inspirator Pencerahan Eropa dan Konstitusi Amerika Serikat.

Baca juga: Apa Itu Hak Asasi Manusia? 

Pemikiran politiknya didasarkan pada gagasan kontrak sosial antara warga negara dan pentingnya toleransi, terutama dalam masalah agama.

Banyak dari apa yang ia anjurkan dalam ranah politik diterima di Inggris setelah Revolusi Glorious 1688-89 dan di Amerika Serikat setelah deklarasi kemerdekaan negara itu pada 1776.

John Locke lahir pada 29 Agustus 1632 di Wrington, Somerset, Inggris. Ia meninggal pada 28 Oktober 1704. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com