Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proses Pemisahan Sitoplasma

Kompas.com - 17/07/2020, 20:45 WIB
Arum Sutrisni Putri

Penulis

KOMPAS.com - Proses pemisahan sitoplasma disebut sitokinesis. Sitokinesis adalah proses di mana sitoplasma sel induk dibagi menjadi dua sel anak melalui mitosis atau meiosis. Berikut ini penjelasannya:

Sitokinesis

Sitokinesis sering disebut sebagai pembelahan sitoplasma atau pembelahan sel.

Mengutip Kemdikbud RI, pada tahap akhir pembelahan mitosis (fase telofase), umumnya selalu diikuti pembelahan sitoplasma yang disebut sitokinesis.

Pada saat terjadi sitokinesis, terbentuk cincin pembelahan yang berfungsi membagi sitoplasma sehingga terbentuk dua sel anakan.

Sitokinesis terjadi pada fase anafase dalam sel hewan dan profase dalam sel tumbuhan, kemudian berakhir pada telofase (baik pada hewan dan tumbuhan).

Baca juga: Pembelahan Sel: Pembelahan Mitosis dan Meiosis

Pada dasarnya, sitokinesis adalah pembelahan sitoplasma menjadi dua bagian yang sama, yang masing-masing mengandung set kromosom diploid yang identik dengan sel induk.

Setelah material sitoplasma terbagi, membran plasma (membran sel) dibentuk di sekitar setiap sel baru dan organel dalam bentuk sitoplasma melalui replikasi atau sintetis.

Karena material sitoplasma tidak dua kali lipat dalam mitosis, sel anak yang dihasilkan sekitar setengah volume sel induk.

Tetapi nukleus dari setiap sel anak kira-kira berukuran sama dengan sel induk, karena replikasi kromosom yang terjadi sebelum mitotis.

Sitokinesis terjadi dalam empat tahap, yaitu inisiasi, kontraksi, penyisipan membran, dan penyelesaian.

Proses sitokinesis pada sel hewan dan tumbuhan berbeda.

Baca juga: Pembelahan Sel: Pembelahan Mitosis dan Meiosis

Langkah-langkah sitokinesis

Melansir Nature, sitokinesis adalah proses pembelahan sel secara fisik, yang membagi sitoplasma sel induk menjadi dua sel anak.

Sitokinesis terjadi bersamaan dengan dua jenis pembelahan sel yaitu mitosis dan meiosis, yang terjadi pada sel-sel hewan.

Mitosis dan meiosis I dan II menghasilkan dua inti terpisah yang terkandung dalam sel tunggal.

Sitokinesis adalah proses penting untuk memisahkan sel menjadi dua dan memastikan bahwa satu nukleus terdapat di setiap sel anak.

Sitokinesis dimulai selama fase pembelahan sel yang disebut anafase dan berlanjut hingga telofase.

Cincin filamen protein yang disebut cincin kontraktil terbentuk di sekitar ekuator sel tepat di bawah membran plasma.

Cincin kontraktil menyusut di ekuator sel, menarik membran plasma ke dalam, dan, membentuk alur pembelahan.

Akhirnya, cincin kontraktil menyusut ke titik hingga ada ada dua sel terpisah yang masing-masing terikat oleh membran plasma sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jawaban dari Soal 'Makanan Mengandung Energi Berupa'

Jawaban dari Soal "Makanan Mengandung Energi Berupa"

Skola
6 Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Energi Alternatif

6 Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Energi Alternatif

Skola
Teori Pengurangan Ketidakpastian: Asumsi dan Contohnya

Teori Pengurangan Ketidakpastian: Asumsi dan Contohnya

Skola
Asumsi Teori Interaksi Simbolik dan Contohnya

Asumsi Teori Interaksi Simbolik dan Contohnya

Skola
El Nino: Pengertian dan Penyebabnya

El Nino: Pengertian dan Penyebabnya

Skola
Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Skola
3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com