Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Bintang Berkedip pada Malam Hari?

Kompas.com - 13/01/2020, 18:00 WIB
Ari Welianto

Penulis

Banyak bintang terjadi berpasangan, banyak sistem, atau gugusan bintang.

Baca juga: Air di Planet Mars Tiba-tiba Lenyap, Ke Mana Perginya?

Bintang juga bervariasi dalam jumlah cahaya yang dipancarkan. Bintang seperti Altair, Alpha Centauri A dan B, dan Procyon A disebut bintang kerdil.

Dimensi mereka kira-kira sebanding dengan matahari. Sirius A dan Vega meskipun jauh lebih terang juga merupakan bintang katai.

Suhu yang lebih tinggi menghasilkan tingkat emisi yang lebih besar. Aldebaran A, Arcturus dan Capella A adalah contoh dari bintang-bintang raksasa. Itu dimensinya jauh lebih besar daripada matahari.

Diberitakan Kompas.com (3/4/2018), beberapa waktu lalu Badan antariksa milik Amerika Serikat (NASA) untuk pertama kalinya membidik bintang raksasa biru yang jaraknya 9 miliar tahun cahaya dari Bumi.

Nama bintang itu adalah MACS J1149+2223 Lensed Star 1 (LSI) atau dijuluki Icarus.

Icarus berhasil ditangkap setelah para astronom menggabungkan kekuatan teleskop Hubble dengan efek alami yang membuat obyek yang letaknya sangat jauh tampak lebih terang dari biasanya.

Baca juga: Venus, Planet Paling Terang di Tata Surya

Para astronom menyebut teknologi ini dengan istilah lensa gravitasi. Lensa gravitasi adalah obyek besar yang ada di ruang angkasa.

Lensa ini mampu memperbesar bintang dan galaksi yang letaknya tidak dapat dijangkau tata surya.

Bintang Icarus letaknya sangat jauh dari tata surya kita. Dampaknya, para astronom tidak benar-benar melihat cincin Einstein.

(Sumber: Kompas.com/Gloria Setyvani Putri | Editor: Gloria Setyvani Putri)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com