Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bentuk Geografis Negara, Ada yang "Compact" dan "Protruded"

Kompas.com - 06/12/2019, 16:17 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

KOMPAS.com - Pernahkah kamu memikirkan mengapa antara negara satu dengan lainnya punya bentuk yang berbeda-beda dan unik? Ada yang memanjang, ada yang berbentuk segitiga, dan bentuk lain yang unik.

Sekitar 300 juta tahun yang lalu, permukaan bumi hanya berupa satu daratan besar. Namun 100 juta tahun kemudian, satu daratan yang bernama Pangea itu terpisah-pisah hingga menjadi benua-benua dan pulau-pulau yang kita kenal sekarang.

Setelah alam membentuk daratan, giliran manusia membagi wilayahnya.

Negara dan batas-batas geografisnya adalah hasil dari kesepakatan masyarakat. Ada masyarakat yang memilih memisahkan diri, ada yang digabungkan.

Baca juga: Pekan Depan, Indonesia dan Malaysia Teken MoU soal Batas Negara

Dikutip dari AP Human Geography Crash Course (2013), berikut bentuk-bentuk geografis negara berdasarkan morfologinya serta contoh negaranya:

Compact states

Sebuah negara punya bentuk compact apabila jarak pusat atau tengahnya relatif sama ke ujung-ujungnya. Sederhananya, negara ini berbentuk bundar atau kotak.

Contoh negara compact adalah Swiss dan Hongaria. Sementara di Asia Tenggara atau ASEAN, contohnya Kamboja. Keuntungan negara compact adalah mudah diatur dan tidak ada wilayah yang terlalu jauh dari pusatnya.

Baca juga: Pemerintah Terbitkan Inpres, 11 Pos Lintas Batas Negara Dibangun pada 2019

Elongated states

Negara elongated punya bentuk panjang dan ramping. Contohnya Vietnam dan Chile.

Sama seperti negara berbentuk fragmented, negara berbentuk panjang juga punya kesulitan jarak, khususnya dalam hal transportasi.

Selain itu, masalah bisa muncul jika pusat negara atau ibu kota, kehilangan pengaruh di salah satu ujung negara.

Prorupt atau protruded states

Prorupt atau protruded states adalah negara dengan salah satu bagiannya seolah-olah keluar atau memisahkan dari pusatnya. Gambarannya mirip seperti tubuh dan lengan.

Baca juga: Pos Lintas Batas Negara Bakal Semakin Dipercantik

Di ASEAN, contohnya adalah Thailand dan Myanmar.

Masalah yang mungkin dihadapi negara berbentuk protruded adalah bagian seperti lengan yang terpisah itu, berpotensi memisahkan diri atau dijajah negara lain.

Fragmented states

Negara yang fragmented, daratannya terpisah-pisah. Contoh sempurna dari bentuk ini adalah Indonesia, negara dengan pulau terbanyak, sekitar 16.000.

Contoh lain yang tidak terlalu ekstrem adalah Malaysia yang separuh daratannya menempel dengan Pulau Kalimantan, dan separuhnya lagi menempel dengan daratan besar Asia. Selain Indonesia dan Malaysia, Filipina juga menjadi negara ASEAN dengan bentuk fragmented.

Baca juga: Sebagai Negara Kepulauan, Indonesia Berpotensi Kembangkan Aerocity

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Komunikasi Instruksional: Pengertian dan Contohnya

Komunikasi Instruksional: Pengertian dan Contohnya

Skola
8 Ciri-ciri Bangun Persegi yang Wajib Diketahui

8 Ciri-ciri Bangun Persegi yang Wajib Diketahui

Skola
Siapa yang Bertanggung Jawab dalam Firma?

Siapa yang Bertanggung Jawab dalam Firma?

Skola
Kalimat Penjelas: Pengertian dan Ciri-cirinya

Kalimat Penjelas: Pengertian dan Ciri-cirinya

Skola
14 Unsur Tatahan dalam Wayang Kulit

14 Unsur Tatahan dalam Wayang Kulit

Skola
Pengertian 'Lakon' dan Jenisnya dalam Pementasan Wayang Purwa

Pengertian "Lakon" dan Jenisnya dalam Pementasan Wayang Purwa

Skola
Pengertian 'Sanggit' dalam Dunia Pewayangan

Pengertian "Sanggit" dalam Dunia Pewayangan

Skola
Kisah Perang Bharatayuddha dalam Pewayangan Jawa

Kisah Perang Bharatayuddha dalam Pewayangan Jawa

Skola
Mengenal Tokoh Wayang Togog

Mengenal Tokoh Wayang Togog

Skola
Karakter Tokoh Dewi Sinta dalam Versi Ramayana

Karakter Tokoh Dewi Sinta dalam Versi Ramayana

Skola
Penokohan dalam Cerita Wayang Ramayana beserta Karakternya

Penokohan dalam Cerita Wayang Ramayana beserta Karakternya

Skola
Mengenal Pewayangan Mahabharata

Mengenal Pewayangan Mahabharata

Skola
Apa Itu Komunikasi Bencana?

Apa Itu Komunikasi Bencana?

Skola
Pengertian Pasar Global dan Ciri-cirinya

Pengertian Pasar Global dan Ciri-cirinya

Skola
Instrumen Perlindungan Hak Asasi PBB

Instrumen Perlindungan Hak Asasi PBB

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com