Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Indikator Komunikasi Internal dalam Organisasi

KOMPAS.com - Komunikasi internal adalah komunikasi yang terjalin di dalam internal organisasi atau perusahaan.

Sama seperti komunikasi pada umumnya, dalam komunikasi internal ada yang namanya komunikator dan komunikan.

Guna mempermudah jalannya proses komunikasi internal, ada sejumlah indikator yang wajib dipenuhi. Apa saja indikator komunikasi internal organisasi?

Indikator komunikasi internal organisasi

Menurut Sunarno SastroAdtmodjo, dkk dalam buku Komunikasi Bisnis (2021), berikut pengertian komunikasi internal:

"Komunikasi internal adalah proses komunikasi yang terjadi dalam perusahaan, yakni di antara karyawan yang satu dan lainnya."

Secara garis besar, komunikasi internal dilakukan untuk mencari tahu tindakan apa saja yang harus dilakukan karyawan dalam pekerjaannya.

Dikutip dari buku Pengaruh Kemampuan SDM, Komunikasi Organisasi, dan Fasilitas Kerja (2021) oleh Anggun, salah satu indikator komunikasi internal adalah adanya transmisi.

Adapun yang dimaksud transmisi ini, yaitu penyaluran komunikasi yang diharapkan mampu menghasilkan suatu implementasi yang baik.

Indikator komunikasi internal organisasi yang berikutnya adalah kejelasan informasi. Informasi yang diterima haruslah jelas dan mudah dipahami.

Kejelasan informasi tidak akan menghalangi implementasi kebijakan. Sebaliknya, informasi yang jelas akan memengaruhi fleksibilitas informasi yang diperoleh.

Indikator komunikasi internal yang selanjutnya adalah informasi yang konsisten. Konsistensi informasi membuat perintah atau informasi yang diberikan jauh lebih mudah diterapkan.

Selain itu, indikator komunikasi internal organisasi lainnya ialah efektivitas komunikasi, kemudahan dalam memperoleh informasi, serta tingkat pemahaman pesan.

Perubahan sikap juga rekatnya hubungan antarkaryawan turut menjadi indikator komunikasi internal lainnya.

Jadi, apa saja indikator komunikasi internal organisasi? Berikut delapan indikator komunikasi internal:

https://www.kompas.com/skola/read/2024/04/02/100000669/8-indikator-komunikasi-internal-dalam-organisasi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke