Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hubungan Sosiologi dengan Fenomena Sosial

KOMPAS.com - Sosiologi adalah ilmu sosial yang kajian utamanya berkaitan dengan masyarakat beserta permasalahannya.

Karena konteks utamanya ada dalam lingkup sosial, ilmu sosiologi tidak bisa dipisahkan dengan fenomena sosial.

Menurut Ilmawati Fahmi Imron dan Kukuh Andri Aka dalam buku Pembelajaran Fenomena Sosial Paling Mutakhir (2018), berikut pengertian fenomena sosial:

"Fenomena sosial adalah semua perilaku yang dipengaruhi atau memengaruhi seseorang dan atau sekelompok orang."

Pengertian fenomena sosial adalah peristiwa yang terjadi dan dapat diamati dalam kehidupan bermasyarakat.

Hubungan sosiologi dan fenomena sosial

Fenomena sosial mencakup perilaku, sikap, tindakan, dan peristiwa yang dialami juga dapat diamati oleh manusia.

Jelaskan hubungan antara sosiologi dengan fenomena sosial! 

Dikutip dari buku Ajaran Kausalitas Hukum Pidana (2020) karya Ahmad Sofian, fenomena sosial dalam sosiologi ditujukan untuk menjelaskan hubungan sebab akibat.

Sama seperti ilmu lainnya, sosiologi digunakan untuk menemukan atau mencari penyebab terjadinya fenomena sosial.

Sosiologi tidak hanya mengkaji masyarakat beserta permasalahannya. Ilmu sosial ini turut mempelajari fenomena sosial.

Misal, kriminalitas dan kenakalan remaja bisa diulas dari sudut pandang sosiologi. Mulai dari apa penyebabnya hingga dampak yang ditimbulkan.

Terkait hal ini, hubungan sosiologi dan fenomena sosial adalah sosiologi membantu menganalisis dan mempelajari fenomena sosial.

Akan sangat sulit mempelajari masalah atau fenomena sosial, jika tidak menggunakan ilmu sosiologi, karena konteksnya tidak sesuai.

Jika disimpulkan, hubungan sosiologi dengan fenomena sosial adalah:

  • Sosiologi digunakan untuk menemukan atau mencari penyebab terjadinya fenomena sosial
  • Sosiologi dimanfaatkan untuk mempelajari dan menganalisis fenomena sosial.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/08/26/080000569/hubungan-sosiologi-dengan-fenomena-sosial

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke