Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Penulisan Nama Negara yang Benar

KOMPAS.com - Ketika menyusun teks dalam bahasa Indonesia, kita sering menuliskan nama negara, kabupaten, kota, atau desa.

Walau kesannya sepele, ternyata masih ada yang bingung dan salah ketika menulis nama negara atau tempat.

Lalu, bagaimana cara penulisan nama negara yang benar?

Cara menulis nama negara yang benar

Dikutip dari situs EYD V (Ejaan.kemdikbud.go.id), penulisan nama negara yang benar adalah menggunakan huruf kapital (huruf besar).

Dalam ketentuan yang ke-20 disebutkan bahwa:

"Huruf kapital digunakan sebagai huruf pertama semua kata (termasuk unsur bentuk ulang utuh) seperti pada nama negara, lembaga, badan, organisasi, atau dokumen, kecuali kata tugas."

Menurut Jonter Pandapotan Sitorus dalam buku Mengenal Tata Bahasa Indonesia (2019), huruf kapital adalah lawan dari huruf kecil.

Bisa pula diartikan bahwa huruf kapital adalah huruf berukuran khusus yang lebih besar dari huruf pada umumnya.

Selain digunakan pada nama negara, huruf kapital juga digunakan untuk:

  • Huruf pertama awal kalimat
  • Huruf pertama unsur nama orang, termasuk julukan
  • Nama orang, nama teori, hukum, dan rumus
  • Awal kalimat petikan langsung
  • Huruf pertama dalam hal tertentu yang berkaitan dengan agama, kitab suci, Tuhan, kata ganti Tuhan, dan singkatan nama Tuhan
  • Huruf pertama unsur nama gelar kehormatan, kebangsawanan, keturunan, keagamaan, akademik, beserta gelar akademik yang mengikuti nama orang
  • Huruf pertama unsur nama gelar kehormatan, keturunan, keagamaan, profesi, nama jabatan, dan kepangkatan yang digunakan sebagai sapaan
  • Huruf pertama unsur nama jabatan dan pangkat yang diikuti nama orang, atau yang digunakan sebagai pengganti nama orang, instansi, atau nama tempat
  • Huruf pertama nama bangsa, suku, bahasa, dan aksara
  • Huruf pertama nama tahun, bulan, hari,dan hari besar atau hari raya
  • Huruf pertama unsur nama peristiwa sejarah
  • Huruf pertama nama geografi
  • Nama geografi yang menyatakan asal daerah
  • Huruf pertama tiap kata, kecuali kata tugas yang tidak terletak di posisi awal
  • Huruf pertama unsur singkatan nama gelar dan nama pangkat
  • Huruf pertama kata penunjuk hubungan kekerabatan, misal bapak, ibu, kakak, dan adik atau ungkapan lain yang digunakan sebagai sapaan.

Kesimpulannya, cara penulisan nama negara yang benar adalah menggunakan huruf kapital di awal katanya.

Misal, Indonesia, negara Amerika Serikat, Korea Selatan, negara Malaysia, Jerman, Singapura, dan negara Filipina.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/02/13/070000969/cara-penulisan-nama-negara-yang-benar

Terkini Lainnya

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke