Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penyebab Seseorang Cegukan, Jawaban Soal TVRI 4 Agustus SD Kelas 4-6

Dalam pembahasan materi tersebut terdapat tiga pertanyaan. Berikut adalah pembahasan untuk pertanyaan pertama.

Soal: Menurutmu, apa yang menyebabkan seseorang cegukan dan bagaimana cara mengatasinya?

Jawaban: Cegukan terjadi karena ada kejang pada diafragma alias otot yang memisahkan rongga dada dari rongga perut.

Diafragma adalah otot yang berbentuk kubah di bagian bawah dada  dan cegukan berasal dari situ.

Ketika terjadi kejang menyebabkan asupan napas secara tiba-tiba berhenti di penutupan pita suara. Kemudian membuat kita mengeluarkan suara seperti "hik" saat cegukan.

Suara cegukan terjadi ketika diafragma menarik udara tidak sempurna dan membuat udara tertarik ke tenggorokan secara tiba-tiba.

Penyebab cegukan bisa terjadi karena makan terlalu cepat dan banyak, iritasi pada perut atau tenggorakan, dan merasa gugup atau tergesa-gesa.

Cara mengatasi cegukan:

  • Minum air dingin sedikit-sedikit
  • Menahan napas sebentar
  • Menggigit lemon
  • Menelan butiran gula
  • Bernapas menggunakan kantong kertas
  • Tarik kaki ke arah dada dan bersandarlah ke depan untuk menekan dada.

https://www.kompas.com/skola/read/2020/08/04/070000469/penyebab-seseorang-cegukan-jawaban-soal-tvri-4-agustus-sd-kelas-4-6

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke