Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/08/2021, 21:45 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

3. Hubungan yang lebih baik

Orang-orang yang memiliki ikatan dengan hewan peliharannya dapat memiliki hubungan yang lebih baik antarmanusia.

Penelitian telah menemukan bahwa pemilik kucing lebih sensitif secara sosial, lebih percaya pada orang lain, dan lebih mudah menyukai orang lain.

Meski korelasi ini tampak membingungkan, masuk akal jika kucing dianggap sebagai salah satu simpul di jejaring sosial.

Baca juga: Serba-serbi Hewan: Kucing Suka Duduk di Atas Kotak, Bahkan yang Palsu

“Perasaan positif tentang anjing atau kucing dapat menimbulkan perasaan positif tentang orang lain atau sebaliknya,” kata Rose Perrine dan Hannah Osbourne dari Eastern Kentucky University.

4. Kesehatan

Dalam sebuah penelitian, peneliti mengamati 4.435 orang selama 13 tahun. Orang yang memiliki kucing di masa lalu lebih kecik kemungkinannya meninggal karena serangan jantung selama waktu itu.

Para peneliti pun menjelaskan bahwa kucing lebih seperti obat pencegah daripada pengobatan.

Dalam penelitian lain, James Serpell dari University of Pennsylvania mengamati 24 orang yang baru saja mendapatkan seekor kucing.

Baca juga: Apa Makanan Kucing dan Apa yang Tidak Boleh Diberikan

Dalam waktu satu bulan, orang-orang tersebut mengaku keluhan kesehatannya, seperti sakit kepala, sakit punggung, dan pilek berkurang.

Sebagian besar penelitian tentang kucing ini bersifat korelasional, yang berarti tidak diketahui apakah kucing benar-benar memberikan semua manfaat tersebut atau para pecinta kucing itu memang kelompok yang bahagia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com