Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Penyebab Kucing Tidak Mau Makan dan Penjelasannya

Kompas.com - 06/05/2021, 09:07 WIB
Nadia Faradiba

Penulis

KOMPAS.com - Anda punya kucing di rumah? Kucing Anda tidak mau makan? Bisa jadi ini penyebab kucing tidak mau makan.

Jika memelihara kucing di rumah, Anda harus memerhatikan pola makan kucing Anda. Kebiasaan makan kucing bisa menjadi tanda jika terjadi sesuatu pada kucing. Salah satu perubahan pola makan yang bisa terjadi adalah kucing tidak mau makan. Jika kucing Anda tidak mau makan, Anda harus segera mencari tahu penyebabnya.

Simak beberapa penyebab kucing tidak mau makan yang dilansir dari PetMD (31/7/2020).

Sakit saluran pernafasan

Kucing adalah hewan yang nafsu makannya terangsang melalui penciuman. Jika kucing pernafasannya terganggu, ia akan mengalami penurunan nafsu makan. Gangguan pernafasan pada kucing bisa jadi disebabkan karena penyakit infeksi dan non infeksi.

Penyakit infeksi yang sering terjadi pada kucung adalah flu. Penyakit non-infeksi pada kucing yang mungkin terjadi adalah poli atau tumor pada rongga hidungnya.

Baca juga: Kucing Keracunan, Kenali Tanda-tanda dan Jenis Zat Beracunnya

Sakit gigi

Kucing bisa mengalami radang pada gusinya yang menyebabkan kucing kesakitan dan tidak mau makan. Selain itu, terdapat pula kasus kucing mengalami abses gigi, gigi berlubang, gigi fraktur, hingga kanker mulut.

Gangguan pencernaan

Gejala paling umum dari kucing yang terkena gangguan pencernaan adalah mual dan muntah. Kucing akan terlihat lapar dan ingin makan, namun tidak jadi makan. Mual pada kucing bisa disebabkan karena penyakit ginjal dan konsumsi obat-obatan.

Selain itu, kucing juga bisa mengalami sakit pada lambung, usus, pankreas, atau organ pencernaan lainnya. Penyebabnya pun beragam, mulai dari refluks asam lambung, tumor, hingga parasit.

Gangguan emosional

Kucing juga memliki perasaan dan bisa menjadi emosional jika ada perubahan akan sesuatu. Kucing akan merasa stress atau cemas. Contoh penyebab kucing stress adalah kehilangan anggota keluarga di rumah, kedatangan anggota keluarga baru, perubahan posisi kandang, dan tempat makan.

Berbeda dengan kucing dewasa, anak kucing butuh perhatian khusus jika tidak mau makan. Anak kucing mulai memakan makanan padat diusia 6-8 minggu. Berikut beberapa penyebab anak kucing tidak mau makan.

Anak kucing sedang belajar mengenal makanan

Sama seperti manusia, kucing yang baru mulai makan harus dikenalkan dengan berbagai tekstur dan rasa makanan. Makanan yang bisa dikenalkan kepada kucing bisa berupa makanan basah dan makanan kering.

Karena baru mulai mengenal makanan padat, sangat mungkin kucing menolak jenis makanan tertentu. Khusus makanan basah, coba sajikan dengan suhu agak hangat. Makanan yang agak hangat akan tercium aroma yang lebih menggugah selera. Ini untuk memancing kucing yang nafsu makannya sanga dipengaruhi oleh indera penciumannya.

Anak kucing terkena infeksi saluran pernafasan

Anak kucing juga bisa terkena flu. Anak kucing biasanya akan mengalami hidung tersumbat, demam, dan tidak nafsu makan. Seperti yang telah disebutkan di atas bahwa nafsu makan kucing sangat bergantung pada indera penciumannya. Jika hidungnya tersumbat, maka kucing biasanya tidak mau makan.

Anda juga bisa membawa anak kucing ke dokter hewan jika ia menunjukkan gejala flu yang parah. Seperti bersin berkali-kali, mata dan hidung berair.

Anda bisa mencoba memberinya makanan basah yang biasanya memiliki aroma yang lebih kuat agar kucing mau makan.

Baca juga: 5 Cara Mudah Merawat Anak Kucing

Anak kucing memakan benda asing

Anak kucing memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Bisa jadi ia memakan benda-benda asing yang tidak seharusnya ia makan. Benda-benda yang mungkin termakan oleh anak kucing misalnya, tali, ikat rambut, mainan kecil, dan benda kecil lainnya.

Anak kucing yang memakan benda asing akan merasa nyeri pada perutnya dan tidak mau makan. Jika anak kucing muntah dan tidak bisa mengeluarkan benda asing tersebut dari dalam perutnya, maka diperlukan tindakan operasi.

Jika kucing Anda tidak mau makan, Anda harus segera membawanya ke dokter hewan. Dilansir dari The Spruce Pets (17/2/2021), tanpa makanan beberapa hari kucing akan mengalami hepatic lipidosis. Ini merupakan penyakit pada hati dan bisa mematikan jika tidak segera ditangani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com