Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Kita Punya Upil di Dalam Hidung? Sains Menjawab

Kompas.com - 11/03/2021, 12:06 WIB
The Conversation,
Shierine Wangsa Wibawa

Tim Redaksi

Mengapa ada upil di dalam hidung kita? - Tia, 6 tahun

Ini membantu kita supaya menjadi lebih cepat sembuh karena lendir tidak hanya mengeluarkan bakteri, tapi juga mengandung cairan kimia istimewa yang menghentikan banyak bakteri.

Lendir juga membuat kita batuk sehingga membantu kita lebih sering mengeluarkan bakteri dari dalam tubuh.

Ketika kita sakit, lendir kita mungkin mengandung banyak bakteri. Jadi kita harus menggunakan tisu, buang ke tempat sampah, dan mencuci tangan setelah bersin.

Tapi lendir tidak selalu mudah dikeluarkan.

Terkadang lendir bisa menjadi sangat kental, sehingga sulit dikeluarkan oleh badan. Hal ini mungkin terjadi karena bakteri, atau karena kita perlu minum lebih banyak air.

Meminum air yang cukup membantu lendir untuk tetap lembab sehingga bisa terus bekerja dan membantu badan kita membersihkan bakteri dan benda asing dengan lebih cepat.

Teh herbal, mandi air hangat, atau sup ayam juga mungkin membantu ketika kita sakit, karena suhu yang lebih hangat memperlunak lendir dan membuatnya lebih cepat bergerak.

Baca juga: Menahan Bersin hingga Berbisik, 7 Kebiasaan Berbahaya bagi Tubuh

Mengapa warnanya berbeda-beda?

Jika kamu melihat tisu yang kamu gunakan ketika bersin, kamu mungkin melihat lendir yang kamu keluarkan dari hidung kamu bisa memiliki warna yang berbeda-beda.

Warna-warna ini memberikan kita informasi tentang apa yang sedang terjadi di dalam badan kita:

  • Lendir bening dan sedikit kering: bagian tubuh pernapasan kita (seperti hidung dan paru-paru) normal dan sehat.
  • Lendir putih: kita mungkin sedang flu
  • Lendir kuning atau hijau: kita mungkin sedang terkena infeksi - tapi lendir hijau dan kuning juga menunjukkan bahwa sistem imunitas kita sedang bekerja keras melindungi tubuh.
  • Lendir hitam: kamu mungkin menghirup sedikit debu. Ini juga bisa berkaitan dengan suatu infeksi, atau bahkan beberapa penyakit.
  • Lendir merah atau cokelat: jika hidung kamu sangat kering atau kamu telah terbentur atau mengupil terlalu dalam, sedikit darah mungkin telah bercampur dengan lendir tersebut.

Christian Moro

Associate Professor of Science & Medicine, Bond University

Zane Stromberga

PhD, Bond University

Artikel ini tayang di Kompas.com berkat kerja sama dengan The Conversation Indonesia. Tulisan di atas diambil dari artikel asli berjudul "Curious Kids: mengapa kita punya upil?". Isi di luar tanggung jawab Kompas.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com