Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/03/2020, 12:31 WIB
Gloria Setyvani Putri

Penulis

KOMPAS.com - Jumlah pasien kasus corona di dunia, hingga Selasa (31/3/2020) pukul 16.21 WIB mencapai 789.218 kasus.

Angka ini bertambah hampir 65.000 kasus sejak Senin sore pukul 15.31 WIB. Kemarin sore, kasus yang terkonfirmasi berada di angka 724.565.

Dari 785.797 orang yang positif terinfeksi Covid-19, 38.090 di antaranya meninggal dunia dan 166.441 telah dinyatakan sembuh.

Terdapat 200 negara dan wilayah di seluruh dunia yang telah melaporkan Covid-19. Selain itu, pandemi juga menyebar di dua transportasi angkut Internasional, yakni Diamond Princess yang bersandar di Yokohama, Jepang dan Kapal pesiar MS Zaandam Holland America.

Baca juga: Pentingnya Disiplin Diri untuk Kurangi Angka Kematian akibat Corona

Penyebaran Covid-19 di Indonesia

Pemerintah menyatakan bahwa data yang dihimpun memperlihatkan bahwa pasien Covid-19 di Indonesia bertambah.

Hingga Selasa (31/3/2020), total ada 1.528 kasus Covid-19 di Indonesia. Angka ini bertambah 114 pasien yang dinyatakan positif virus corona dalam 24 jam terakhir.

Hal ini dinyatakan juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto, melansir data yang dihimpun sejak Senin (30/3/2020) pukul 12.00 WIB hingga Selasa ini pukul 12.00 WIB.

"Ada penambahan kasus baru positif sebanyak 114 orang, sehingga jumlah sekarang menjadi 1.528 kasus," kata Yurianto saat memberikan keterangan pers di Gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Senin (30/3/2020).

Kemudian sejak kemarin terdapat 6 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh, sehingga total pasien sembuh menjadi 81.

Sementara itu, pasien yang meninggal dunia betambah 14 orang, sehingga total menjadi 136 pasien.

"Kasus kematian ini adalah kasus kematian dari kasus terkonfirmasi Covid-19," tegas Yuri.

Berdasarkan data pemerintah, diketahui bahwa sebaran kasus Covid-19 di Indonesia kini ada di 31 provinsi.

Provinsi baru yang mencatat kasus perdana virus corona adalah Bangka Belitung.

Prediksi jumlah total kumulatif kasus Covid-19 di Indonesia menurut beberapa intervensi.Tim FKMUI Prediksi jumlah total kumulatif kasus Covid-19 di Indonesia menurut beberapa intervensi.

Update corona global

Data Worldmeters menunjukkan, kasus terbanyak tercatat ada di AS, Italia, dan Spanyol.

Ketiga negara itu memiliki jumlah kasus Covid-19 lebih banyak dari China, negara yang pertama kali mengidentifikasi adanya virus corona baru pada akhir Desember 2019.

Sementara itu, kematian terbanyak terjadi di Italia, kemudian disusul Spanyol. Kedua negara itu memiliki angka kematian yang jauh lebih banyak dibanding yang terjadi di China.

Untuk jumlah pasien sembuh terbanyak adalah China. Dari 81.518 kasus yang dikonfirmasi China hingga pagi ini, 76.052 pasien di antaranya telah sembuh.

Baca juga: Skenario Terburuk Corona di Indonesia: Hampir 2,5 Juta Orang Perlu Perawatan Intensif

Berikut adalah 50 negara dengan kasus positif virus corona terbanyak per Senin (30/3/2020) menurut Worldometer:

  1. Amerika Serikat: 164.359 terinfeksi (+22.181) dan 3.173 meninggal
  2. Italia: 101.739 (+4.050) terinfeksi dan 11.591 meninggal (+812)
  3. Spanyol: 87.956 terinfeksi (+7.846) dan 7.716 meninggal (+913)
  4. China: 81.518 terinfeksi (+48) dan 3.305 meninggal (+1)
  5. Jerman: 67.051 terinfeksi (+4.616) dan 650 meninggal (+109)
  6. Perancis: 44.550 terinfeksi (+4.376) dan 3.024 meninggal (+418)
  7. Iran: 41.495 terinfeksi (+3.186) dan 2.757 meninggal (+117)
  8. Inggris: 22.141 terinfeksi (+2.619) dan 1.408 meninggal (+180)
  9. Swiss: 15.922 terinfeksi (+978) dan 359 meninggal (+59)
  10. Belgia: 11.899 terinfeksi (+1.063) dan 513 meninggal (+82)
  11. Belanda: 11.750 terinfeksi (+884) dan 864 meninggal (+93)
  12. Turki: 10.827 terinfeksi (+1.610) dan 168 meninggal (+37)
  13. Korea Selatan: 9.786 terinfeksi (+125) dan 162 meninggal (+4)
  14. Austria: 9.772 terinfeksi (+814) dan 128 meninggal (+42)
  15. Kanada: 7.474 terinfeksi (+1.154)dan 92 meninggal (+27)
  16. Portugal: 6.408 terinfeksi (+446) dan 140 meninggal (+21)
  17. Israel: 4.831 terinfeksi (+488) dan 17 meninggal (+2)
  18. Brasil: 4.661 terinfeksi (+405) dan 165 meninggal (+29)
  19. Australia: 4.557 terinfeksi (+312) dan 19 meninggal (+1)
  20. Norwegia: 4.465 terinfeksi (+160) dan 32 meninggal (+6)
  21. Swedia: 4.028 terinfeksi (+328) dan 146 meninggal (+36)
  22. Ceko: 3.002 terinfeksi (+159) dan 24 meninggal (+7)
  23. Irlandia: 2.910 terinfeksi (+295) dan 54 meninggal (+8)
  24. Denmark: 2.815 terinfeksi (+260) dan 77 meninggal (+5)
  25. Malaysia: 2.626 terinfeksi (+296) dan 43 meninggal (+8)
  26. Chili: 2.449 terinfeksi (+310) dan 8 meninggal (+1)
  27. Polandia: 2.132 terinfeksi (+227) dan 31 meninggal (+5)
  28. Rumania: 2.109 meninggal (+294) dan 65 meninggal (+22)
  29. Filipina: 2.084 terinfeksi (+538) dan 88 meninggal (+10)
  30. Luksemborg: 1.988 terinfeksi dan 22 meninggal
  31. Ekuador: 1.966 terinfeksi (+42) dan 62 meninggal (+4)
  32. Jepang: 1.953 terinfeksi (+87) dan 56 meninggal (+2)
  33. Pakistan: 1.865 terinfeksi (+240) dan 25 meninggal (+7)
  34. Rusia: 1.836 terinfeksi (+302) dan 9 meninggal (+1)
  35. Thailand: 1.651 terinfeksi (+127) dan 10 meninggal (+1)
  36. Indonesia: 1.528 terinfeksi dan 136 meninggal (+14)
  37. Saudi Arabia: 1.453 terinfeksi (+114) dan 8 meninggal
  38. Finlandia: 1.384 terinfeksi (+98) dan 13 meninggal (+2)
  39. Afrika Selatan: 1.326 terinfeksi (+46) dan 3 meninggal (+1)
  40. India: 1.251 terinfeksi (+180) dan 32 meninggal (+3)
  41. Yunani: 1.212 terinfeksi (+56) dan 46 meninggal (+7)
  42. Meksiko: 1.094 terinfeksi (+101) dan 28 meninggal (+8)
  43. Islandia: 1.086 terinfeksi (+66) dan 2 meninggal
  44. Panama: 1.075 terinfeksi (+86) dan 27 meninggal (+3)
  45. Argentina: 966 terinfeksi dan 24 meninggal
  46. Peru: 950 terinfeksi dan 24 meninggal
  47. Republik Domonika: 901 terinfeksi dan 42 meninggal
  48. Singapura: 879 terinfeksi dan 3 meninggal
  49. Kolombia: 798 terinfeksi dan 14 meninggal
  50. Kroasia: 790 terinfeksi dan 6 meninggal

Baca juga: Jumlah Pasien Corona Bertambah, Kapan Harus Curiga Gejalanya?

Sebagai catatan, penambahan kasus di atas, terhitung sejak Senin (30/3/2020) pukul 16.12 WIB hingga Selasa (31/3/2020) pukul 16.21 WIB berdasar data Worldmeters.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com