Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebulan Beroperasi, Trafik Tol Bengkulu-Taba Penanjung Tembus 65.178 Kendaraan

Kompas.com - 26/01/2023, 15:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebulan beroperasi atau dalam periode 23 Desember 2022 hingga 23 Januari 2023, Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung (Bengtaba) telah dilalui oleh 65.178 kendaraan.

Sedangkan ruas Jalan Tol Trans-Sumatera (JTTS) lainnya yang dioperasikan pada akhir tahun lalu yakni Tol Pekanbaru-Bangkinang (Pekbang) telah dilintasi 598.998 kendaraan.

Direktur Operasi III Hutama Karya Koentjoro mengatakan, dioperasikannya kedua ruas tol ini
mendapatkan antusiasme pengguna jalan yang cukup tinggi.

Hal ini terlihat dari trafik lalu lintas (lalin) yang baik sejak kedua ruas tol tersebut dibuka.

Meskipun sempat mengalami penurunan trafik pada hari pertama bertarif yaitu 12 Januari 2023 di Tol Bengtaba dan 25 Desember 2022 di Tol Pekbang, namun kembali normal pada hari berikutnya.

"Lonjakan trafik di Tol Bengtaba terjadi pada 1 Januari 2023, dimana sebanyak 5.170 kendaraan melintas di GT Bengkulu yang diperkirakan dipengaruhi oleh arus mudik Nataru (Natal 2022 dan Tahun Baru 2023)," terangnya dikutip dari keterangan tertulis, Kamis (26/1/2023).

Baca juga: Proyek Tol Akses Patimban Segera Dimulai, Tuntas September 2024

Sejak tol ini beroperasi dan kemudian ditetapkan tarif, Hutama Karya menilai pengoperasian berjalan lancar dari sisi pelayanan kepada pengguna jalan.

Ini disebabkan karena sebelum beroperasi telah dilakukan pelatihan kepada seluruh personil yang akan bertugas.

Untuk di Tol Bengtaba telah dilengkapi dengan 101 personil siaga, 12 armada siaga, 30 CCTV, 2 Variable Message Sign (VMS) , 1 lokasi top-up tunai dan 4 unit mobile reader.

Di samping itu, sejumlah kegiatan seperti operasi simpatik, pembagian souvenir kepada pengguna jalan, pembagian flyer edukasi berkendara di jalan tol dan penanaman sebanyak 270 pohon di sepanjang ruas tol juga telah dilakukan selama pengoperasian.

Untuk kondisi terkini jalan tol, Hutama karya mengimbau kepada seluruh pengguna jalann agar mematuhi ketentuan dan tata tertib yang berlaku di jalan tol, salah satunya dengan menggunakan satu kartu Uang Elektronik (UE) hanya untuk satu kendaraan, serta memastikan kecukupan saldo UE sebelum memasuki gerbang tol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pendapatan Turun, SBI Berharap pada Proyek Strategis Nasional IKN

Pendapatan Turun, SBI Berharap pada Proyek Strategis Nasional IKN

Berita
Pendapatan Waskita Beton Naik 38 Persen Jadi Rp 505,68 Miliar

Pendapatan Waskita Beton Naik 38 Persen Jadi Rp 505,68 Miliar

Berita
Jumlah Backlog Kepemilikan Rumah Berkurang Jadi 9,9 Juta

Jumlah Backlog Kepemilikan Rumah Berkurang Jadi 9,9 Juta

Berita
Kuartal I-2024, Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen

Kuartal I-2024, Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen

Berita
[POPULER PROPERTI] Pasok Material Tol Padang-Sicincin, HK Kolaborasi dengan Korem 032/Wirabraja

[POPULER PROPERTI] Pasok Material Tol Padang-Sicincin, HK Kolaborasi dengan Korem 032/Wirabraja

Berita
9 Jembatan Tua di Jatim Tuntas Diganti, Telan Biaya Rp 591,9 Miliar

9 Jembatan Tua di Jatim Tuntas Diganti, Telan Biaya Rp 591,9 Miliar

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pekalongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pekalongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Purbalingga: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Purbalingga: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Brebes: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Brebes: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kebumen: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kebumen: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Kini, Masyarakat Banyuwangi Tak Lagi Waswas soal Kepastian Tanah

Kini, Masyarakat Banyuwangi Tak Lagi Waswas soal Kepastian Tanah

Berita
Berapa Lama Mesin Cuci di Rumah Anda Bisa Bertahan?

Berapa Lama Mesin Cuci di Rumah Anda Bisa Bertahan?

Tips
5 Tanda Mesin Cuci di Rumah Anda Perlu Diganti

5 Tanda Mesin Cuci di Rumah Anda Perlu Diganti

Tips
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Rembang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Rembang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
MRT Jakarta Gaet SMI, Garap Proyek Mixed Use di Dekat Stasiun Blok M dan ASEAN

MRT Jakarta Gaet SMI, Garap Proyek Mixed Use di Dekat Stasiun Blok M dan ASEAN

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com