Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serba Rp 168 Juta, Intip Lima Pilihan Rumah Subsidi di Bogor

Kompas.com - Diperbarui 16/11/2022, 09:45 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Masing-masing tipe ini dibanderol dengan harga Rp 320 juta dan Rp 300 juta.

3. Harmoni Primavera

PT Bangun Trikarya Cemerlang mengembangkan perumahan subsidi bertajuk Harmoni Primavera.

Sebagai informasi, perumahan Harmoni Primavera berlokasi di Kecamatan Klapanunggal, Desa Bojong.

Saat ini, Bangun Trikarya Cemerlang menawarkan 319 unit rumah subsidi tersebut dan sudah terjual sebanyak 59 unit.

Dari harga yang ditawarkan sebesar Rp 168 juta, Anda akan mendapatkan rumah dengan luas tanah 60 meter persegi dan bangunan 28 meter persegi.

Ada dua kamar tidur serta 1 kamar mandi di unit rumah tersebut.

4. Pesona Kahuripan 3 Tahap 2

Perumahan subsidi di Bogor lainnya yang bisa Anda pilih adalah Pesona Kahuripan 3 Tahap 2.

Rumah yang dikembangkan oleh PT Hikmah Alam Sentosa ini berada di Kecamatan Cileungsi, Desa Mampir.

Baca juga: Rekomendasi Lima Perumahan Murah di Kota Depok

Hikmah Alam Sentosa selaku pengembang menawarkan sebanyak 281 unit rumah subsidi kepada masyarakat.

Jika membeli rumah ini, luas tanah maupun bangunan yang akan Anda dapatkan adalah 60 meter persegi dan 28 meter persegi.

Selain rumah subsidi, Pesona Kahuripan 3 Tahap 2 juga menawarkan unit komersial dengan tipe 42/90 seharga Rp 395 juta dan 50/95 seharga Rp 460 juta.

5. Pesona Alam Dramaga

Sementara perumahan terakhir yang bisa Anda pertimbangkan jika mencari rumah di Bogor adalah Pesona Alam Dramaga.

Perumahan yang dikembangkan PT Randu Alas berlokasi di Kecamatan Cibungbulang, Desa Girimulya.

Randu Alas menyediakan sebanyak 323 unit rumah subsidi yang 8 di antaranya telah laku terjual.

Adapun luas bangunan dan luas tanah Pesona Alam Dramaga ditawarkan 27 meter persegi dan 60 meter persegi yang dilengkapi dua kamar tidur serta 1 kamar mandi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com