Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tahun 2023, SMF Bukukan Laba Bersih Rp 466 Miliar

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF membukukan laba bersih pada tahun 2023 sebesar Rp 466 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan, total akumulasi dana yang telah dialirkan SMF ke sektor pembiayaan perumahan sejak tahun 2005 hingga 2023 mencapai Rp 103,75 triliun dengan total kepemilikan aset mencapai sebesar Rp 45,71 triliun.

Direktur Utama SMF Ananta Wiyogo mengatakan, dari seluruh dana yang telah dialirkan, SMF telah membiayai kurang lebih 2 juta debitur Kredit Pemilikan Rumah (KPR), termasuk KPR Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).

"Sesuai dengan perluasan mandat yang telah diberikan oleh pemerintah, SMF selalu berperan aktif dan menjalin sinergi dengan berbagai pihak dalam upaya mendorong perkembangan industri perumahan baik dari sisi supply maupun demand," ucap Ananta, Kamis (4/4/2024).

Sepanjang tahun 2023, SMF telah menyalurkan produk-produk dalam rangka implementasi perluasan mandat dari pemerintah sebesar Rp 6,5 triliun yang terdiri dari Kredit Konstruksi, Kredit Mikro Perumahan, KPRumah Usaha, KPR Inden/PPJB, serta KPR Sewa-Beli (Rent to Own).

SMF juga menunjukkan komitmennya dalam pengembangan Environment, Social, and Governance (ESG) dengan menerbitkan Obligasi dan Sukuk Berwawasan Sosial (Social Bonds), yang pertama kali dilakukan di Indonesia.

Perseroan menerbitkan Obligasi Berwawasan Sosial sebesar Rp 500 miliar, serta Sukuk Berwawasan Sosial sebesar Rp 200 miliar.

Pada tahun 2023, SMF turut melakukan sekuritiasi dengan BTN dengan nilai transaksi sebesar Rp 600 miliar, serta dengan BSI untuk menerbitkan Efek Beragunan Aset Syariah berbentuk Surat Partisipasi (EBAS-SP) dengan underlying asset KPR iB BSI yang pertama kali dilakukan di Indonesia dengan nilai transaksi sebesar Rp 325 miliar.

https://www.kompas.com/properti/read/2024/04/04/200000921/tahun-2023-smf-bukukan-laba-bersih-rp-466-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke