Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bila Tol Beroperasi, Perjalanan Pekanbaru-Bangkinang Cuma 30 Menit

Sebagaimana dilansir dari laman resmi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) pada Selasa (04/10/2022), saat ini telah memasuki progres konstruksi sebesar 84,42 persen.

Namun khusus untuk gate to gate (Exit Tol Desa Sungai Pinang-Exit Tol Bangkinang) sepanjang 30,7 kilometer telah selesai konstruksinya dan siap beroperasi.

Kehadiran Tol Pekanbaru-Bangkinang akan berperan dalam kelancaran mobilitas dan memangkas waktu tempuh perjalanan.

Sebelumnya jika berkendara menggunakan jalan nasional dari Pekanbaru hingga Bangkinang biasanya memakan waktu hingga 1 jam 30 menit.

Akan tetapi jika jalan tol telah beroperasi, nanti lama perjalanan hanya 30 menit dengan rata-rata kecepatan berkendara maksimal 80 kilometer per jam.

Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang dikelola oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Hutama Karya (Persero).

Rencananya akan menjadi tol kedua di Bumi Lancang Kuning yang dioperasikan setelah Jalan Tol Pekanbaru-Dumai yang telah beroperasi sejak tahun 2020 lalu.

Sebelumnya, Tol Pekanbaru-Bangkinang telah dilakukan uji coba fungsional pada arus mudik Lebaran 2022 untuk membantu masyarakat Riau dengan tujuan Sumatera Barat dan sekitarnya.

Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang merupakan bagian dari koridor sirip ruas Tol Pekanbaru-Padang yang membentang sepanjang 254 kilometer.

Sehingga dapat menghubungkan Provinsi Riau dan Provinsi Sumatera Barat demi meningkatkan kelancaran logistik dan mengurangi waktu tempuh perjalanan antar wilayah.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/10/04/203000721/bila-tol-beroperasi-perjalanan-pekanbaru-bangkinang-cuma-30-menit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke