Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih Hasil Memukau pada Tes MotoGP Qatar, Fabio Quartararo Tetap Belum Puas

Kompas.com - 08/03/2021, 13:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Crash,MotoGP

KOMPAS.com - Pebalap Monster Enegy Yamaha, Fabio Quartararo, tampak belum puas dengan hasil memukau yang ia raih pada sesi tes kedua MotoGP Qatar.

Hal itu terlihat dari pernyataan Fabio Quartararo setelah merampungkan sesi tes kedua MotoGP Qatar yang berlangsung di Sirkuit Internasional Losail pada Minggu (7/3/2021) malam WIB.

Pada sesi tes kedua yang termasuk dalam rangkaian persiapan MotoGP 2021 itu, Fabio Quartararo menempati peringkat pertama.

Dia mencatatkan waktu lap tercepat, 1 menit 53,940 detik, unggul atas Jack Miller (Ducati) dan Aleix Espargaro (Aprilia) yang menduduki peringkat kedua serta ketiga.

Baca juga: Tes 2 MotoGP Qatar - Quartararo Tercepat, Rossi Ke-20 dan Keluhkan Motor

Jack Miller menempati peringkat kedua setelah mengukir waktu lap 1 menit 54,017 detik.

Sementara itu, Aleix Espargaro menduduki peringkat ketiga dengan catatan waktu lap, 1 menit 54,152 detik.

Fabio Quartararo pun otomatis menjadi pebalap tercepat di antara rider yamaha lainnya.

Rekan setim Fabio Quartararo di Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, berada di peringkat ketujuh.

Baca juga: Tes MotoGP Qatar - Rossi Puji Morbidelli di Petronas Yamaha SRT

Di atas Maverick Vinales, terdapat nama Franco Morbidelli yang tampil bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT dan menempati peringkat keempat pada sesi tes kedua MotoGP Qatar.

Adapun satu lagi pebalap Yamaha, Valentino Rossi, yang juga tampil bersama Petronas Yamaha SRT terpuruk di peringkat ke-20.

Capaian Fabio Quartararo yang mampu menjadi pebalap tercepat pada sesi tes kedua MotoGP Qatar terbilang impresif.

Dia meningkat drastis setelah pada sesi tes pertama, Sabtu (6/3/2021), hanya mampu menempati peringkat ke-15 dengan catatan waktu lap 1 menit 55,707 detik.

Baca juga: Perasaan Rossi Tampil dengan Warna Baru bareng Petronas Yamaha SRT di Tes MotoGP Qatar

Kendati demikian, Fabio Quartararo tampak belum puas.

Dia merasa masih perlu melakukan beberapa percobaan untuk kinerja motor Yamaha M1 yang ia kendarai bersama tim Monster Energy Yamaha.

"Ya, hari ini perasaannya jauh lebih baik. Masih sulit untuk mengevaluasi karena kami tidak bertahan dengan paket yang sama seperti kemarin," kata Quartararo seusai merampungkan sesi tes kedua MotoGP Qatar, dikutip dari Crash.net.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com