Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Anime Horor yang Cocok Ditonton saat Halloween

Kompas.com - 18/10/2022, 19:08 WIB
Erfransdo,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Hanya tinggal menghitung hari saja Halloween akan segera tiba yang tentunya sudah ditunggu oleh sebagian masyarakat dunia.

Ada beragama cara yang dapat dilakukan untuk merayakan Halloween, salah satunya yaitu dengan menonton film horor, khususnya anime horor.

Bagi Anda penikmat anime sekaligus Halloween, berikut ini merupakan lima rekomendasi anime horor yang dapat Anda saksikan saat Halloween.

Baca juga: Sinopsis Serial The Santa Clauses, Mencari Santa Claus Baru

1. Deadman Wonderland

Anime ini diadaptasi dari manga berjudul sama yang berfokus pada karakter Ganta, satu-satunya orang yang selamat ketika teman kelasnya dibunuh.

Dijebak dan dihukum atas kasus pembantaian itu, Ganta dikirim ke penjara pribadi, Deadman Wonderland tituler, dengan sistem penahanan yang tidak biasa.

Setiap narapidana yang ditemui Ganta di fasilitas tersebut memiliki tujuan individu, biasanya untuk bertahan hidup.

Di sana, Ganta tidak hanya bertahan hidup, tapi dia bertekad untuk membuktikan bahwa dirinya sama sekali tidak bersalah. 

Baca juga: Sinopsis Serial The English, Emily Blunt Balas Dendam Kematian Anak

2. Elfen Lied

Elfen Lied adalah serial animasi pendek tentang ras mutan yang dikenal dengan Diclonii, spesies yang sangat termotivasi untuk membunuh manusia.

Semuanya bermula ketika dua mahasiswa menemukan seorang gadis yang tampaknya tidak berbahaya bernama Lucy.

Namun pada nyatanya mereka tidak menyadari bahwa gadis tersebut sebenarnya adalah seorang pembunuh berantai mutan dengan kepribadian ganda.

Baca juga: Sinopsis Sweet Revenge, Kisah Balas Dendam Lewat Aplikasi

3. Ajin: Demi-Human

Ajin merupakan adaptasi live-action dari serial manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Gamon Sakurai.

Anime ini berkisah tentang seorang pria bernama Kei Nagai yang meninggal dalam kecelakaan mobil, tetapi ia sebenarnya merupakan makhluk abadi bernama Ajin (Demi-Human).

Diburu oleh manusia, Ajin akhirnya ditemukan oleh pemerintah dan digunakan sebagai subjek dalam eksperimen kejam.

Saat mencoba untuk melarikan diri, ia bertemu sesama Ajin di sepanjang jalan pelariannya.

Baca juga: Sinopsis Homme Fatale, Kisah Cinta di Rumah Gisaeng

4. Shiki

Di sebuah kota kecil Sotoba, terjadi sebuah tragedi ketika Megumi Shimizu, seorang gadis muda dengan cita-cita tinggi, tiba-tiba meninggal karena penyakit misterius.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com