Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Nonton House of the Dragon, Prekuel Game of Thrones

Kompas.com - 14/08/2022, 19:32 WIB
Baharudin Al Farisi,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com - HBO segera merilis House of the Dragon, prekuel dari serial Game of Thrones (GOT), pada 21 Agustus 2022.

Dilansir Variety, House of the Dragon menelan biaya sekitar 20 juta dollar AS atau sekitar Rp 293,221 miliar per episode.

Sebelum menyaksikan House of the Dragon, simak beberapa faktanya:

1. 200 tahun sebelum GOT

Serial House of the Dragon akan berlatar waktu 200 tahun sebelum perebutan tahta di Game of Thrones.

Dengan begitu, House of the Dragon bakal mengupas silsilah keluarga dan memperlihatkan masa pemerintahan keluarga Targaryen di sebuah benua fiktif bernama Westeros.

Baca juga: Sebelum Main di House of The Dragon, Paddy Considine Tolak Bintangi Game of Thrones

Penggemar GOT tentunya mengetahui bahwa masa kejayaan Targaryen berakhir karena peristiwa Robert's Rebellion, perang saudara yang membuat Robert Baratheon menggantikan Aerys Targaryen alias The Mad King sebagai penguasa Seven Kingdoms.

Dalam seasons 1 episode 1 GOT, hanya tersisa dua anggota keluarga Targaryen dari peristiwa Robert’s Rebellion, yakni Viserys dan Daenerys.

Pada momen tersebut disebutkan bahwa Targaryen pernah mengalami masa kejayaan.

Terungkap juga bahwa Targaryen merupakan keluarga sangat hebat di Seven Kingdoms. Dengan begitu, penonton bisa melihat mereka sebagai keluarga yang agung.

Baca juga: Mengenal Tokoh-tokoh House of the Dragon

2. Fire & Blood

Drama seri House of The Dragon ditayangkan di HBO GO mulai Agustus 2022.DOK. HBO GO Drama seri House of The Dragon ditayangkan di HBO GO mulai Agustus 2022.
Ya, House of the Dragon diadaptasi dari novel karya George RR Martin berjudul Fire & Blood, yang menceritakan keluarga Targaryen itu sendiri.

Produser sekaligus pembuat House of the Dragon, Ryan J Condal baru-baru ini mengatakan kepada IGN bahwa serial tersebut akan berbeda dalam beberapa hal dengan novel Fire & Blood.

“Beberapa hal akan sama. Hal-hal lain akan diceritakan dengan sangat berbeda. Tapi idenya adalah, pada akhirnya, peristiwanya sama. Hanya saja mengapa dan bagaimana mereka terjadi itu berubah saat penonton melihat sejarah yang sebenarnya,” ungkap Condal.

Baca juga: HBO GO Rilis Poster untuk House of The Dragon

3. Orang di balik layar

Ryan J. Condal dan Miguel Sapochnik merupakan pelopor untuk House of the Dragon.

Hal tersebut membuat mereka setara dengan David Benioff dan DB Weiss, yang mendapatkan ketenaran besar untuk peran mereka sebagai pembuat serial Game of Thrones.

Sebelum House of the Dragon, Ryan J Condal merupakan penulis skenario untuk Hercules (2014) dan Rampage (2018), yang keduanya dibintangi Dwayne Johnson alias The Rock.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tak Sampai 2 Jam, Tiket Konser Sheila On 7 di Bandung Sudah Sold Out

Tak Sampai 2 Jam, Tiket Konser Sheila On 7 di Bandung Sudah Sold Out

Musik
Setelah Gadis Kretek, Kamila Andini Siap Garap Four Seasons in Java

Setelah Gadis Kretek, Kamila Andini Siap Garap Four Seasons in Java

Film
Cerita Sheila Gank Gagal War Tiket Konser Sheila On 7 di Bandung, Sampai Pakai 2 Gawai

Cerita Sheila Gank Gagal War Tiket Konser Sheila On 7 di Bandung, Sampai Pakai 2 Gawai

Musik
Cerita Daniel Marcell Diminta Pilih 12 Dancer Anak untuk Dampingi IU Saat Konser di Indonesia

Cerita Daniel Marcell Diminta Pilih 12 Dancer Anak untuk Dampingi IU Saat Konser di Indonesia

Hits
6 Film Indonesia yang Tayang pada Mei 2024

6 Film Indonesia yang Tayang pada Mei 2024

Film
4 Fakta Gaga Muhammad Bebas dari Penjara atas Kasus Kecelakaannya dengan Laura Anna

4 Fakta Gaga Muhammad Bebas dari Penjara atas Kasus Kecelakaannya dengan Laura Anna

Seleb
Masih Rahasiakan Perannya dalam Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa, Keanu: Uniknya... Nonton Aja Nanti

Masih Rahasiakan Perannya dalam Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa, Keanu: Uniknya... Nonton Aja Nanti

Film
Kemendikbud Ristek Sebut Film Horor Aset Indonesia untuk Ditampilkan di Festival Dunia

Kemendikbud Ristek Sebut Film Horor Aset Indonesia untuk Ditampilkan di Festival Dunia

Film
Nikita Mirzani Ungkap Dugaan Kekerasan yang Dilakukan Mantan Kekasihnya

Nikita Mirzani Ungkap Dugaan Kekerasan yang Dilakukan Mantan Kekasihnya

Seleb
Alasan Kuldesak, Surat untuk Bidadari, dan Tjoet Nja' Dhien Jadi Perwakilan Indonesia di FEFF 2024

Alasan Kuldesak, Surat untuk Bidadari, dan Tjoet Nja' Dhien Jadi Perwakilan Indonesia di FEFF 2024

Film
Alasan Keanu Angelo Terima Tawaran Main Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa

Alasan Keanu Angelo Terima Tawaran Main Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa

Film
Kisah Laura Anna Akan Dibuatkan Film, Pihak Keluarga Gaga Muhammad Titip Satu Pesan

Kisah Laura Anna Akan Dibuatkan Film, Pihak Keluarga Gaga Muhammad Titip Satu Pesan

Seleb
Nish Kumar Ingin Perankan James Bond, tapi sebagai Lelucon

Nish Kumar Ingin Perankan James Bond, tapi sebagai Lelucon

Film
Lirik dan Chord Lagu Tak Selalu Memiliki - Lyodra

Lirik dan Chord Lagu Tak Selalu Memiliki - Lyodra

Musik
Eks Drumer Sepultura Jalani Debut Bersama Slipknot

Eks Drumer Sepultura Jalani Debut Bersama Slipknot

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com