Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banggakan 2NE1 di Coachella, Unggahan T.O.P BIGBANG Disorot Usai Coret Nama BLACKPINK

Kompas.com - 18/04/2022, 12:49 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

Sumber kpopstarz

KOMPAS.com- Rapper BIGBANG, T.O.P dinilai tak menghargai juniornya, BLACKPINK karena unggahan di Instagram Story yang kini telah dia hapus. 

T.O.P diketahui mengunggah reuni kejutan 2NE1 di festival musik Coachella 2022.

Dalam unggahan itu T.O.P membagikan twit tentang 2NE1 yang menjadi girl grup kedua yang pernah tampil di Coachella.

Twit itu menyatakan bahwa 2NE1 bergabung dengan BLACKPINK sebagai grup kedua yang pernah tampil di festival musik Coachella.

Namun T.O.P mengunggahnya dengan mencoret nama BLACKPINK, dan hanya menyisakan nama 2NE1.

Baca juga: 2NE1 Reuni di Panggung Coachella 2022, Penonton Histeris

Unggahan T.O.P ini menyebabkan reaksi yang signifikan, terutama BLINK (fandom BLACKPINK).

Banyak yang menyatakan bahwa menghapus nama BLACKPINK dari unggahan itu hal yang curang dan tidak perlu dilakukan.

Jika dia ingin mengucapkan selamat kepada 2NE1 karena bersatu kembali di Coachella, dia bisa saja menemukan unggahan yang tidak menyebutkan BLACKPINK.

YG Entertainment dikenal dengan YG Family mereka, yang merujuk pada bagaimana artis di bawah agensi lebih dari sekadar junior dan senior, mereka adalah keluarga.

Bagi sebagian orang sikap T.O.P itu sebagai mantan senior di agensi dinilai sebagai bentuk hasutan kebencian terhadap BLACKPINK.

Baca juga: Kejutan, CL Tiba-tiba Bawa 3 Member 2NE1 Manggung Bareng di Coachella 2022

Mereka bahkan ramai membuat hashtag #respectblackpink dan mengkritik sikap T.O.P sebagai mantan senior BLACKPINK di agensi.

"Apakah dia perlu mencoret-coret nama BLACKPINK seperti itu, itu memalukan!!! Sejauh ini, kami BLINK & BLACKPINK sangat mendukung dan menghormati mereka sebagai senior, Tapi apa yang dia lakukan pada juniornya amat sangat mengecewakan!!!," tulis @clarisashesa.

"BLACKPINK menerima banyak hinaan, mereka selalu diperlakukan tak adil oleh agensi mereka, dan bahkan sekarang dibenci oleh seniornya," tulis @atharyvqi_.

"Saya tidak peduli dengan persahabatan mereka, apa yang dia lakukan tidak sopan
@BLACKPINK. Dia bisa memilih artikel tanpa BP, mengapa memilih artikel dengan BP di atasnya dan menghapus nama BP," tulis @NiniAndLili.

Di sisi lain, ada juga orang-orang yang percaya T.O.P hanya mencoba merayakan reuni 2NE1 dan tidak memiliki niat jahat.

Selain itu, karena dia bukan lagi bagian dari YG Entertainment, orang-orang menganggap dia memblokir nama BLACKPINK agar tidak diberi tahu bahwa dia menggunakan nama BLACKPINK untuk ketenaran.

Unggahan itu sendiri telah dihapus oleh T.O.P dari akun media sosialnya.

T.O.P BIGBANGInstagram @choi_seung_hyun_tttop T.O.P BIGBANG

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com