Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Video Tempat Pengungsi Erupsi Semeru Jadi Lokasi Syuting

Kompas.com - 22/12/2021, 17:51 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Salah satu tayangan sinetron yang mengambil lokasi syuting di tempat pengungsi erupsi gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur sedang ramai dibicarakan di Twitter hingga Instagram.

Sinetron yang diketahui berjudul berjudul Terpaksa Menikahi Tuan Muda (TMTM) itu ramai dibicarakan karena dinilai kurang rasa empati, dengan mengambil lokasi syuting di daerah bencana. 

Kritik pedas yang kini ramai di beberapa media sosial itu bermula dari cerita akun Instagram @cakyo_saversemeru, yang merupakan relawan Semeru.

Akun tersebut membagikan foto dan video beberapa adegan syuting yang diambil dari lokasi pengungsian dengan judul "Bencana Bukan Drama".

Baca juga: Christ Laurent Nikah Muda dalam Terpaksa Menikahi Tuan Muda

"Bencana bukan drama. Ketika kami relawan lokal, yang tidak punya nama untuk membantu saudara sendiri penuh dengan Drama," tulis akun tersebut.

"Sekarang Lokasi Pengungsian Justru dijadikan Lokasi Syuting Sebuah Drama," lanjut akun tersebut.

Selain mengunggah video dan foto, akun tersebut juga menyerukan boikot terhadap produksi film TMTM.

Dalam poster yang diunggah, akun tersebut menyebut Lumajang masih berduka, sementara tim tersebut datang ke lokasi tersebut hanya untuk keperluan syuting.

"Lumajang masih dalam suasana berkabung. Mayat saudara-saudara kita yang terkubur material Semeru masih dalam harapan bisa ditemukan," tulis akun tersebut.

Baca juga: Ini Kata KPI soal Sanksi untuk Sinetron Suara Hati Istri


"Tim Anda datang kepengungsian hanya untuk shoting film, ditambah lagi aktor dan aktrisnya beradegan pelukan di depan anak-anak. Sungguh sangat menyakiti hati kami," imbuh akun tersebut dalam seruan boikotnya.

Akhirnya, unggahan tersebut kini tak hanya ramai di Instagram, tapi juga sampai ke Twitter dan menuai kritik dari banyak pengguna media sosial.

"Bisa bisanya lagi berduka musibah malah dibuat tempat shooting, gatau lagi sama orang2 ini," tulis akun @nurrahmanalvin.

"Ngga punya empati sama sekali udah ngga ngerti lagi," tulis @fahriajaoke.

"Produser sama penulisnya kok bisa kepikiran shooting disana coba," tulis @ruaikha.

"Lokasi bencana loh, hati nuraninya dimana sih. Duh, ga modal bgt bikin set shooting mah gak usah shooting sekalian," tulis @Springdoyy1999.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Cakyo Saver l Relawan Semeru (@cakyo_saversemeru)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com