Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Henti Dihujat gara-gara Undang Saipul Jamil, Gilang Dirga Tantang Netizen: Kita Ketemuan Aja!

Kompas.com - 09/09/2021, 06:49 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gilang Dirga mengaku tak terima dengan cara warganet memperlakukan dirinya setelah mengundang Saipul Jamil.

Diketahui, Gilang Dirga mengundang Saipul Jamil yang baru bebas dari penjara untuk jadi narasumber di konten YouTube-nya.

Namun, kebebasan Saipul Jamil yang disambut dengan banyaknya job di televisi membuat warganet kompak mengajukan petisi boikot.

Baca juga: Adiezty Fersa: Gilang Dirga Suka Lupa Kalau Lagi Berantem

Sebagai salah satu artis yang ikut memberikan job kepada Saipul Jamil, Gilang Dirga menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat.

Ia juga telah menghapus video berisi konten dirinya dengan Saipul Jamil.

"SEBELUMNYA GUE MOHON MAAF SEBESAR2NYA ATAS NAMA GUE PRIBADI DAN TIM," tulis Gilang Dirga sebagaimana dikutip Kompas.com dari Instagram @gilangdirga, Kamis (9/9/2021).

Baca juga: Gilang Dirga Sering Akting Rayu Wanita, Adiezty Fersa: Aku Sudah Mati Rasa

Sayangnya, walau telah menyampaikan permintaan maaf dan menghapus konten-nya dengan Saipul Jamil, Gilang Dirga masih saja menerima hujatan dari warganet.

Ia bahkan dihujat dengan kata-kata binatang.

"BEGINI, GUE MENYADARI KESALAHAN GUE DENGAN MENGUNDANG SJ," kata dia.

Baca juga: Tak Bisa Traveling karena Pandemi, Gilang Dirga Merasa Mentok

Namun, kata Gilang, dirinya tak terima jika masih mendapatkan hujatan di media sosial.

Ia lantas mengajak warganet yang masih saja melontarkan kata-kata kasar kepada dirinya dan tim untuk bertemu secara empat mata.

Gilang Dirga menantang warganet untuk mengungkapkan kekecewaan melalui hujatan secara langsung.

Baca juga: Permasalahan Gilang Dirga dengan Oknum Fans Lesti-Billar, Keluarga Dihujat dan Ditipu Pakai Identitas Palsu

"SEBAIKNYA KITA KETEMUAN AJA LANGSUNG BUAT NGOBROL , SILAHKAN KATAIN GUE LANGSUNG DIDEPAN MUKA GUE!" kata dia.

Gilang meminta oknum yang terus memojokkan dirinya segera mengirim pesan melalui direct message (DM) agar bisa menentukan jadwal pertemuan.

"GUE TUNGGU DI DM YA, NANTI KITA TENTUKAN JADWALNYA," kata Gilang Dirga.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by gilangdirga (@gilangdirga)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com