KOMPAS.com - Baru-baru ini, model Kylie Jenner dan mantan kekasihnya, Travis Scott tampak kembali mesra.
Keduanya terlihat mesra saat menghadiri sebuah acara di New York bersama dengan putri mereka, Stormi Webster.
Kedatangan Kylie Jenner dan Stormi untuk memberikan dukungan bagi Travis Scott yang baru saja mendapatkan penghargaan di Parson Benefit ke-72.
Pada acara tersebut, Kylie dan Travis tampak begitu serasi dan mesra seperti di berbagai acara-acara sebelum memutuskan untuk berpisah.
Baca juga: Stormi Ultah yang ke-3 Tahun, Kylie Jenner Tulis Pesan Menyentuh
Travis Scoot tampak mengenakan setelan jas hitam, sementara Kylie Jenner tampil seksi menawan dengan gaun berwarna hijau.
Sementara itu, si kecil Stormi juga terlihat anggun memakai gaun berwarna hitam.
Dilansir dari People, menurut salah satu sumber, di acara tersebut Kylie Jenner dan Travis Scott terlihat saling membagikan kasih sayang satu sama lain.
"Travis dan Kylie sangat manis terlihat bersama. Mereka berpegangan tangan dan tampak sepenuhnya kembali," kata sumber tersebut dilansir dari People, Jumat (18/6/2021).
Pada satu titik, Travis Scott juga disebut menarik Stormi ke pangkuannya, memperlihatkan keakraban dan kasih sayang yang terjalin antara anak dan ayahnya.
Baca juga: Minta Sumbangan untuk Sahabatnya, Kylie Jenner Justru Dikecam
Bahkan, saat pidato penerimaan penghargaan, Travis Scott sempat menyampaikan kata-kata cinta untuk Kylie Jenner.
"Dia (Scott) bilang, 'Istriku, aku sangat mencintaimu'," lanjut sumber tersebut.
Sebagai informasi, Travis Scott sebelumnya dianugerahi Parsons Table Award di acara tersebut.
Travis Scott diberikan penghargaan bersama ketua dan CEO Macy's, Inc. Jeff Gennette; Angela Ahrendts, mantan SVP Apple Retail dan mantan CEO Burberry, artis Carrie Mae Weems; dan desainer Gabriela Hearst dan Kerby Jean-Raymond.
Baca juga: Travis Scott Beli Rumah Seharga Rp 334 Miliar, Seperti Apa Isinya?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.