Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akatara 2021 Resmi Dimulai Hari Ini, Fokus pada Tumbuh Kembang Usaha Film

Kompas.com - 15/06/2021, 12:57 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kegiatan Akatara 2021 resmi dimulai hari ini pada Selasa (15/6/2021) dengan kegiatan berlangsung secara daring dan luring.

Akatara merupakan program Bekraf yang bekerja sama dengan BPI sejak 2017.

Program ini bertujuan untuk memfasilitasi pembiayaan dan memberikan kesempatan untuk mendapat akses permodalan bagi pembuat dan pebisnis film, serta mengembangkan eksositem perfilman di Indonesia.

Baca juga: Bekraf Pertemukan Startup Pembuat Film dengan Investor di AKATARA 2019

Fokus penyelenggaraan tahun ini adalah menumbuhkembangkan unsur usaha perfilman, filmpreneur, dan profesionalisme dalam bisnis film.

Tahun ini, Aktara akan melakukan roadshow di tiga kota, lalu dilanjutkan seminar online yang bisa diikuti semua peserta.

Baru kemudian dilakukan open submission pada Agustus dan seleksinya dilakukan sampai akhir September 2021.

"Diharapkan seminar-seminar itu bisa menambah wawasan dan masukan untuk para sineas yang memang ingin mendaftar di Akatara. Tujuan kami yang mendaftar di Akatara kualitasnya dapat lebih berkembang," kata Hanifah Makarim selaku Direktur Akses Pembiayaan Kementerian Parekraf dalam pembukaan yang disiarkan virtual.

Baca juga: Pada 2022, Lapangan Akatara Milik Sugih Energy Capai Puncak Produksi

Pandemi Covid-19 juga membawa dampak besar bagi industri film.

Kata Direktur Program Akatara, Vivian Idris, beberapa tahun sebelum pandemi, industri film dan konten sudah mulai berubah yang terjadi sebagai dampak perkembangan teknologi.

Pandemi Covid-19 kemudian mengakselerasi digitalisasi global yang mengubah pola masyarakat dalam mengonsumsi film dan konten. Kondisi ini meningkatkan permintaan tontonan dan konten digital.

"Kita stakeholders eksositem dan industri perfilman dihadapkan pada multi realita ini. Menjadi concern dan tugas kita bersama untuk secara jernih mencari solusi dan menangkap peluang yang merupakan excess dari pandemi Covid-19," kata Vivian Idris.

Contoh dari film yang sudah rilis setelah menemukan partner pembiayaannya di Akatara ialah film Keluarga Cemara, 27 Steps of May, Darah Biru Arema 1 & 2, Dokumentwr Nyanyian Akar Rumput, dan beberapa film yang masih produksi.

Puncak dari acara ini akan berlangsung pada Oktober nanti di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com