Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Raditya Oloan Panggabean, Suami Joanna Alexandra

Kompas.com - 06/05/2021, 19:51 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

"14 tahun ini gue sama Joanna waduh nabrak sini, nabrak sana, karena kita enggak mulai dengan kesiapan, 2007 Joanna hamil," tutur Raditya saat itu.

Sejak mengalami berbagai masalah itu, Raditya sadar, narkoba hingga seks bebas hanya menambah masalah baru.

Ia akhirnya memilih memiliki hidup yang lebih bermakna dengan kembali ke jalan Tuhan.

Raditya Oloan mendirikan Love Academy. Ia juga menjadi pendeta di Gereja Muda untuk Indonesia.

Raditya kerap memberikan motivasi untuk anak-anak muda tanpa memberi penghakiman.

Adapun dari pernikahannya dengan Joanna, Raditya memiliki empat orang anak.

Baca juga: Suami Joanna Alexandra, Raditya Oloan Meninggal Dunia

Keempatnya adalah Zuriel Paris Jedidiah Panggabean, Zeraiah Moria Phinehas Panggabean, Zoey Havilah Salajena Panggabean, dan Ziona Eden Alexandra Panggabean yang mengidap penyakit Campomelic Dysplasia.

Meninggal dunia

Sempat dinyatakan positif Covid-19 hampir bersamaan dengan Joanna dan sama-sama dirawat di Wisma Atlet, namun Radit harus pasrah ketika kondisinya menurun dan harus dirujuk ke ICU RSUP Persahabatan.

Joanna Alexandra sempat meminta agar ikut mendoakan suaminya yang kritis dan memakai alat bantu pernapasan.

Setelah beberapa hari berjuang, Raditya Oloan mengembuskan napas terakhirnya, Kamis (6/5/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Raditya Oloan (@radityaoloan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com