Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendapat Ari Lasso tentang Tahun 2021 hingga Reuni Bareng Dewa 19

Kompas.com - 13/04/2021, 09:25 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ari Lasso mengutarakan pendapatnya tentang tahun 2021, satu tahun lebih pandemi Covid-19 melanda Indonesia.

Ari Lasso mengatakan, saat ini masyarakat belum memprioritaskan tujuan mereka untuk menonton hiburan, seperti konser.

Eks vokalis Dewa 19 ini juga mengaku, lebih banyak mengisi acara-acara di televisi daripada manggung atau konser.

Dalam kesempatan vlog yang sama di kanal YouTube ARI LASSO TV, pelantun lagu "Hampa" itu juga reunian bersama Dewa 19 dengan berkunjung ke rumah Ahmad Dhani.

Berikut rangkuman Kompas.com.

2021 tahun yang berat

Meski peraturan yang memperbolehkan menggelar acara telah keluar, mantan vokalis Dewa 19 ini berujar 2021 tahun yang berat daripada sebelumnya.

"2021 ini kayaknya malah rada berat ya berat dalam artian mungkin perusahaan-perusahaan meskipun sudah keluar peraturan bikin acara show, acara manggung konser," ujar Ari Lasso.

"Tampaknya perusahaan-perusahaan, sponsor, promotor, masih kesulitan mencari formula serta dana yang dialokasikan untuk bikin hal tersebut," kata Ari Lasso lagi.

Baca juga: Ari Lasso: 2021 Kayaknya Malah Rada Berat

Prioritas utama masyarakat

Keraguan perusahaan untuk memberikan dana konser, menurut Ari Lasso, dipengaruhi oleh prioritas utama masyarakat sekarang.

"Karena juga masyarakat pasti dalam kondisi seperti ini yang dipikirkan pertama bukan konser akan tetapi kesehatan dulu," ujar Ari Lasso.

Kata Ari Lasso, banyak dari mereka masih ragu datang ke konser di masa pandemi virus corona yang angka kasusnya masih tinggi.

Selain itu, Ari Lasso melanjutkan, masyarakat memilih untuk menggunakan penghasilan untuk keperluan yang lebih penting, yakni menghidupi kebutuhan keluarga mereka.

Baca juga: Setahun Lebih Pandemi Covid-19, Ari Lasso Akui Belum Ada Job Konser

Tampil di acara televisi

Setahun lebih pandemi Covid-19 melanda Indonesia, Ari Lasso mengaku, kini lebih banyak tampil di acara-acara televisi dibanding manggung atau konser.

"Bulan April, kita belum ada konser. Ada acara-acara TV, tapi yang konser belum bahkan streamingan itu belum ada," ucapnya.

Reuni Dewa 19

Ari Lasso reuni bareng band lamanya, Dewa 19. Berkunjung ke rumah Ahmad Dhani, ia bertemu dengan Andra Junaidi.

Di rumah Ahmad Dhani, Ari Lasso melihat foto yang diambil saat masih muda dan tergabung dalam grup Dewa 19.

Ari Lasso kemudian bercanda mengatakan, dia sudah tahu tanda-tanda bakal keluar dari grup lewat foto lawas itu.

Baca juga: Lihat Foto Lawas Bersama Dewa 19, Ari Lasso: Berjarak, Tanda Mau Dipecat

 

"Ini kan dipisah, tanda-tanda mau dipecat ini. Tanda-tanda mau dipecat, berjarak (fotonya),"

Juri Indonesian Idol ini bahkan mengaku keheranan melihat dirinya foto berjarak dengan personel Dewa 19 yang lain.

"Dhani, Andra, Erwin, almarhum Wawan, ini (fotonya) di Kenjeran ini (Surabaya). kenapa ya aku misah? Aneh ya," ujar Ari Lasso.

Ari Lasso, Andra, dan Ahmad Dhani berbincang-bincang sembari makan malam sate kambing muda.

Ketiganya lantas berbincang seraya mengingat momen saat Ari Lasso masih tergabung di Dewa 19.

Baca juga: Ari Lasso Minta Tanda Tangan, Ikang Fawzi: Gue Belum Pernah Dihargai Seperti Ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com