Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekomendasi Tayangan Netflix Rilis Februari 2021, Ada Space Sweepers hingga Layla Majnun

Kompas.com - 28/01/2021, 10:06 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Terjebak dalam sebuah perjodohan dengan pria bernama Ibnu (Baim Wong), Layla kini berada di antara dua pilihan, mengikuti kata hatinya atau menjalani pernikahan yang tidak diinginkannya.

Baca juga: Sinopsis Serial Dokumenter We Are: The Brooklyn Saints, Tayang 29 Januari di Netflix

To All The Boys Always And Forever

Jangan lewatkan kisah cinta Lara Jean Covey (Lana Condor) dan Peter Kavinsky (Noah Centineo) yang berlanjut di To All The Boys: Always And Forever pada tanggal 12 Februari 2021.

Dalam kisah terbarunya, Lara Jean sedang bersiap untuk menutup masa SMA dan memasuki usia dewasa.

Dalam perjalanan yang mengubah hidupnya itu, Kara membayangkan kembali kehidupan bersama keluarga, teman-teman, dan Peter setelah lulus nanti.

Sisyphus

Park Shin Hye dan Cho Seung Woo akan beradu akting di Sisyphus yang akan tayang di Netflix pada tanggal 17 Februari mendatang.

Serial ini menceritakan mengenai sebuah insiden tak terduga yang mempertemukan seorang insinyur jenius kepada rahasia dunia yang berbahaya.

Bukan hanya itu, seorang wanita dari masa depan juga datang mencari insinyur tersebut.

Baca juga: Netflix Dipastikan Garap Serial Bridgerton Season 2

Vincenzo

Tidak hanya Space Sweepers, kalian juga bisa bertemu dengan Song Joong Ki lewat drama Vincenzo yang akan tayang di Netflix pada 20 Februari.

Song Joong Ki akan memerankan seorang pria yang terjebak di tengah perang mafia Italia.

Dia kemudian melarikan diri ke tempat kelahirannya di Korea Selatan, di mana akhirnya menemukan banyak alasan untuk menetap.

Masih banyak tayangan lainnya yang akan hadir di Netflix pada bulan Februari, termasuk Malcolm & Marie, Geez & Ann, Hello, Me! dan koleksi film Warkop DKI.

Baca juga: Song Joong Ki Berubah Jadi Mafia Berhati Dingin dalam Drama Vincenzo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com