Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Miss Hammurabi, Kisah 3 Hakim Berbeda Kepribadian

Kompas.com - 12/11/2020, 18:41 WIB
Widya Lestari Ningsih,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Miss Hammurabi merupakan drama Korea yang dibintangi Go Ara bersama Sung Dong Il dan Kim Myung Soo.

Drakor bertema hukum ini ditayangkan JTBC mulai 21 Mei 2018.

Menariknya, drama ini ditulis oleh Moon Yoo Seok yang berprofesi sebagai hakim.

Kasus-kasus di dalamnya diangkat dari cerita novel berjudul sama yang ditulis oleh Moon Yoo Seok pula.

Baca juga: Sinopsis My Lovely Girl, Rain dan Krystal Temukan Cinta Lewat Musik

Tayang sepanjang 16 episode, drama Miss Hammurabi mengisahkan tiga hakim yang memiliki kepribadian berbeda.

Mereka adalah Park Cha Oh Reum (Go Ara), Han Se Sang (Sung Dong Il), dan Im Ba Reum (Kim Myung Soo).

Oh Reum adalah hakim muda yang idealis dan memiliki semangat untuk membela orang-orang tertindas.

Sementara Ba Reum dikenal sebagai hakim tampan dan keras kepala, namun ia selalu taat aturan.

Baca juga: Sinopsis Drama Nokdu Flower, Kisah Pemberontakan Dua Saudara

Mereka bekerja dengan Ketua Majelis Hakim Se Sang yang rendah hati dan sangat berpengalaman.

Pengalamannya selama bertahun-tahun membuat Se Sang lebih memahami realita hidup yang sangat keras.

Perbedaan kepribadian ini sering menimbulkan masalah saat ketiganya dihadapkan pada sebuah kasus.

Terutama pada Ba Reum dan Oh Reum.

Baca juga: Sinopsis Film Voice of a Murderer, Teror Pembunuh dari Sebuah Kisah Penculikan

Ba Reum sangat kesal apabila Oh Reum terlalu melibatkan perasaannya pada sebuah kasus.

Terlebih lagi, kasus yang mereka tangani umumnya seputar pelecehan seksual, konflik antar keluarga, hingga kontrak kerja.

Di pengadilan, mereka juga dibantu oleh seorang panitera bernama Lee Do Yeon (Lee Elijah).

Bagaimana sepak terjang ketiga hakim tersebut dalam menangani berbagai macam kasus?

Saksikan kisah selengkapnya dalam drama Miss Hammurabi lewat platform streaming Viu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com