Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/05/2020, 20:18 WIB
Melvina Tionardus,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Irfan Hakim melakukan tes kesehatan berupa tes dwab untuk mengetahui kondisi keluarga dan karyawannya.

"Kita akan mengecek kondisi tubuh saya, istri, anak-anak, para pegawai di rumah, dan juga karyawan saya yang secara strata ekonomi juga berbeda-beda," kata Irfan Hakim dikutip dari kanal YouTube deHakims, Selasa (26/5/2020).

Irfan berharap tindakan yang diambil bisa membantu orang-orang terdekatnya.

Baca juga: Irfan Hakim Akui Ada Rasa Takut Saat Kerja di Luar Rumah

Dua petugas medis pun telah tiba di rumah Irfan lengkap dengan peralatan yang akan dipakai untuk memeriksa sampel dari air liur.

Para petugas medis mengenakan APD.

Irfan dan istrinya, Della Sabrina menjadi yang pertama melakukan tes.

Irfan duduk di kursi sambil menengadahkan kepalanya ke atas. Lalu petugas mulai mengambil sampel air liur di mulut.

Baca juga: Tak PHK Karyawan meski Bisnis Tutup, Irfan Hakim: Berat Putus Hubungan Kerja

Hasil tersebut akan keluar 10 sampai 30 menit setelahnya.

Tes berlanjut kepada semua anak Irfan Hakim.

Begitu pula belasan karyawan Irfan Hakim.

Sesudah semua pasukannya dites, Irfan menyampaikan hasilnya yang atas wewenang kedua petugas medis tadi.

Baca juga: Via Vallen Terkejut Rapid Tes Adiknya Non Reaktif tapi Tes Swab Positif Covid-19

"Alhamdulillah semuanya negatif. Alhamdulillah hirabbil alamin. Mudah-mudahan kita semuanya sehat ya. Mudah-mudahan ini semua berakhir," ujar Irfan Hakim.

Ia juga mengingatkan meskipun hasilnya negatif bukan berarti bisa hidup semena-mena, melainkan harus lebih menjaga.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com