Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Terkini Nunung, Bebas dari Kecanduan Narkoba dan Bakal Rawat Jalan

Kompas.com - 22/04/2020, 07:21 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Nunung diketahui tengah menjalani rehabilitasi di RSKO Cibubur, Jakarta Timur.

Nunung menjalani rehabilitasi karena divonis 1,5 tahun rehabilitasi atas kasus kepemilikan dan penyalahgunaan narkotika jenis sabu.

Dalam persidangan, Nunung dinyatakan terbukti bersalah secara sah mengonsumsi narkotika golongan 1 seperti yang tertera dalam dakwaan jaksa.

Kabar baiknya, Nunung disebut akan diizinkan menjalani rawat jalan.

Berikut rangkuman Kompas.com terkait kabar Nunung akan keluar dari RSKO.

1. Bakal jalani rawat jalan

Kepala Instalasi Humas RSKO Cibubur, Bagus Ario Wibowo mengatakan Nunung akan menjalani rawat jalan.

"Iya, kemungkinan iya (rawat jalan). Nanti kita buatin keputusannya dari Direktur Utama," kata Bagus kepada Kompas.com, Selasa (21/4/2020).

Bagus berujar, Nunung bisa mendapatkan rawat jalan karena telah melewati 2/3 masa rehabilitasi dari vonis 1,5 tahun rehabilitasi.

"Mbak Nunung sudah melewati masa 2/3, jadi dia punya (hak) rawat jalan," kata Bagus.

Baca juga: Sudah Jalani 2/3 Masa Hukuman, Nunung Disebut Bakal Rawat Jalan

2. Tak terkait kebijakan soal virus corona

Tetapi, Bagus menegaskan rawat jalan Nunung bukan merujuk dari surat keputusan Kemenkumham terkait pembebasan narapidana untuk meminimalkan penyebaran virus corona.

Bagus mengatakan RSKO memiliki aturan sendiri tentang rawat jalan bagi yang telah menjalani dua pertiga masa hukuman.

"Kalau dari putusannya (pengadilan) dirawat di RSKO, direhabilitasi. Nah direhabilitasi di sini, di sini buat aturan setelah masa dua pertiga lewat, itu nanti akan dievaluasi apakah bisa dilakukan rawat jalan atau tidak," jelas Bagus.

"Karena Mbak Nunung sebetulnya sudah dua pertiga nih, nah keputusannya adalah seperti itu. Jadi sepertiganya rawat jalan," ujar Bagus.

Baca juga: RSKO Tegaskan Rawat Jalan Nunung Tak Merujuk SK Kemenkumham soal Asimilasi

3. Dinyatakan bersih dari narkotika

Dihubungi secara terpisah, Direktur Utama RSKO Cibubur, Azhar Jaya, menyebut komedian Nunung telah terbebas dari pengaruh narkoba.

Menurut Azhar, selama menjalani rehabilitasi di RSKO, Nunung mengikuti serangkaian program yang ada.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Wanita yang Diduga Sosok Asli Martha di Serial Baby Reindeer Muncul, Bantah Tudingan Penguntit

Wanita yang Diduga Sosok Asli Martha di Serial Baby Reindeer Muncul, Bantah Tudingan Penguntit

Film
Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Seleb
Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Film
Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini 'Dibully' Kelewatan

Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini "Dibully" Kelewatan

Film
Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Seleb
Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film
Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Film
Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

K-Wave
Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Seleb
All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

Musik
Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Seleb
Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com