Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Permohonan Maaf Willy Dozan dan Betharia Sonata atas Perilaku Leon Dozan

Tak hanya melakukan dugaan penganiayaan, Leon Dozan juga diduga menghina institusi kepolisian dengan kata-kata umpatan.

Dalam sebuah video yang beredar, tampak Leon Dozan memiting Rinoa di bagian leher dari belakang tersebar ke publik. Leon juga mengucapkan kata-kata umpatan ke institusi kepolisian. Dalam video singkat itu, Rinoa pun tampak menangis ketakutan.

Kompas.com merangkum pernyataan lengkap Willy Dozan dan Betharia Sonata.

Minta maaf atas kegaduhan yang dibuat sang anak

Dalam unggahannya di Instagram, Betharia Sonata meminta maaf atas kegaduhan yang dibuat sang anak.

“Kami pihak orangtua minta maaf atas kegaduhan ini, terima kasih,” tulis Betharia dalam unggahannya di Instagram.

Penyanyi senior ini meminta doa agar permasalahan yang terjadi pada anaknya bisa diselesaikan dengan baik.

Unggah video permintaan maaf sang anak

Hal yang sama juga diungkapkan Willy Dozan di Instagram-nya.

Willy mengunggah video permintaan maaf Leon kepada institusi kepolisian karena telah berkata kasar. Leon juga minta maaf kepada Rinoa dan keluarganya.

Dalam keterangan unggahannya, Willy Dozan memintaa maaf yang sedalam-dalamnya.

“Sementara ini hanya ini yang bisa saya sampaikan , mohon doanya agar masalah ini selesai dengan baik. Kami pihak dari orangtua mohon maaf sedalam-dalamnya atas kegaduhan ini. Terima kasih," tulis Willy.

Unggah rekaman suara yang diduga Rinoa Aurora

Dalam unggahan yang lain di Instagram Betharia Sonata, ada video seseorang menghubungi perempuan yang diduga adalah Rinoa.

Seseorang itu mengatakan, Willy Dozan sudah menganggap Rinoa sebagai anaknya sendiri.

Pria tersebut kemudian bertanya pada wanita yang diajak bicara dalam panggilan tersebut.

"Leon mukul adek?" tanya pria dalam video itu.

"Leon narik-narik saya om, sampai tangan saya biru," jawab wanita yang diduga Rinoa itu.

Wanita itu menjelaskan, memang Leon tidak memukulnya secara langsung. Tapi meskipun hanya menarik-narik, tubuhnya terdapat luka lebam biru.

"Emang dia enggak yang langsung mukulin gitu, ditonjok, enggak," ujar wanita tersebut.

"Ditarik-tarik, tapi biru akhirnya," jelas suara wanita dalam panggilan tersebut.

Tidak benarkan perilaku sang anak

Sementara, ibunda Rinoa Aurora, Yuliana Assaad mengatakan, Betharia dan Willy juga sudah minta maaf padanya atas perilaku Leon pada sang anak.

"Mamanya Leon, ibu Betharia telepon, mengakui Leon salah," kata Yuliana.

"Mereka (Betharia dan Willy) sudah minta maaf," lanjut Yuliana.

Menurut ibunda Rinoa, Betharia dan Willy juga tidak membenarkan perilaku Leon.

Kata Yuliana, Betharia dan Willy sudah memarahi dan menasehati Leon.

Hanya saja saat itu memang karena Rinoa sudah melakukan visum, laporan ke pihak kepolisian sudah dalam proses. Rinoa melaporkan Leon ke Polda Metro Jaya sejak 8 November 2023.

Sang ibu akhirnya ikut menyerahkan kasus penganiayaan sang anak ke pihak kepolisian untuk diproses.

Kini, Leon Dozan sudah ditangkap polisi dan dinyatakan sebagai tersangka dugaan penganiayaan dan penghinaan terhadap institusi kepolisian.

Leon Dozan pun sudah ditahan di rutan Polres Metro Jakarta Pusat sejak Jumat (17/11/2023).

https://www.kompas.com/hype/read/2023/11/18/110231566/permohonan-maaf-willy-dozan-dan-betharia-sonata-atas-perilaku-leon-dozan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke