Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Blasteran Inggris, Andrea Henriette Mengaku Awalnya Tak Bisa Bahasa Inggris

Namun, ia mengaku tidak bisa bahasa Inggris.

Ia memiliki darah Inggris dari ayahnya, sementara ibunya berasal dari Sulawesi.

Andrea sendiri lahir dan besar di Salatiga, Jawa Tengah.

Ia mengungkapkan penyebab tak fasih berbahasa Inggris.

"Karena sama papa lost contact. Papa meninggal sudah lama banget," ungkap Andrea Henriette, ditemui di studio Trans 7, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (19/9/2023).

Andrea yang saat ini tinggal di Semarang, Jawa Tengah justru lebih fasih berbahasa Jawa.

Ibunya sebenarnya mengajarkan ia bahasa Inggris dan kakek neneknya juga menanyakan kendalanya.

"Tapi ya emang enggak nyantol-nyantol, susah," ujar Andrea Henriette.

Untuk mendalami Bahasa Inggris, Andrea sempat kursus selama dua tahun.

Pasalnya ia sempat mendapat bullying karena parasnya dan kemampuan berbahasa Inggrisnya tidak sejalan.

Seiring perkembangan medias sosial, Andrea berhenti kursus dan memperlajari bahasa Inggris secara online.

Kendati demikian, Andrea Henriette menguasai 17 bahasa yang rata-rata adalah bahasa Asia.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/09/20/073414266/blasteran-inggris-andrea-henriette-mengaku-awalnya-tak-bisa-bahasa-inggris

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke