Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Little Nicholas, Animasi Petualangan Masa Kecil

JAKARTA, KOMPAS. com - Little Nicholas atau Le Petit Nicolas: Qu'est-ce qu'on attend pour être heureux adalah film animasi hasil garapan sutradara Amandine Fredon dan Benjamin Massoubre.

Film animasi asal Prancis ini merupakan hasil adaptasi dari cerita pada buku anak-anak berjudul sama yang ditulis oleh René Goscinny and Jean-Jacques Sempé.

Film yang telah rilis pada Mei 2022 tersebut, kini dapat disaksikan kembali melalui layanan streaming KlikFilm.

Adapun film animasi ini mendapuk sejumlah pengisi suara seperti Alain Chabat, Laurent Lafitte, Octave Bossuet, dan Simon Faliu.

Little Nicholas: Happy As Can Be menceritakan kisah petualangan anak laki-laki bernama Nicholas (Simon Failu).

Nicholas adalah seorang anak jenaka yang memiliki tubuh kecil dan tidak pandai dalam matematika.

Walau demikian, ia menjalani kehidupan masa kanak-kanaknya dengan penuh kebahagiaan dan pembelajaran.

Nicholas selalu ingin tahu akan semua hal yang ia temui dan mencoba banyak hal yang memberikan kegembiraan masa kanak-kanak.

Pemirsa akan disuguhkan cerita sederhana tentang anak kecil dengan cita-citanya yang digambarkan melalui permainan, persahabatan, hingga perkelahiannya.

Seperti apa kisahnya?

Saksikan film animasi Little Nicholas: Happy As Can Be di KlikFilm.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/06/27/151500466/sinopsis-little-nicholas-animasi-petualangan-masa-kecil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke