Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lagu Move It dan Keberhasilan Cynthia Lamusu Jalani Gaya Hidup Sehat

Dengan tempo upbeat bergenre disko ini, Cynthia menerjemahkan lagu tersebut sebagai tuturan menjalani kehidupan di masa-masa pandemi Covid-19.

Masa-masa yang dimaksud adalah banyak orang-orang mengabaikan pola hidup sehat lantaran aktivitas banyak terjadi di rumah.

"Banyak orang yang kehilangan semangat positifnya untuk menjaga kesehatan. Begitu juga dengan saya yang pernah mengalami 'kehilangan masa' dengan gaya hidup yang tidak sehat,' ujar Cynthia.

Dengan adanya "Move It" ini, Cynthia Lamusu  menjelaskan tentang keberhasilannya menjalani gaya hidup secara sehat.

Pola hidup sehat dijalani oleh CYnthia selama lima bulan terakhir.

"Pola hidup sehat yang saya lakukan ini secara intens menjaga kedisiplinan dan konsisten dengan diet sehat serta olahraga secara rutin," kata Cynthia.

Ia juga melibatkan rapper Kyriz Boogieman pada lagu ini.

"Keterlibatan mereka memberikan nuansa lagu ini menjadi lebih segar," kata ibu anak kembar Tatjana dan Bima ini.

Cynthia aktif di dunia musik sejak 1990-an. Sejak album pertamanya yang bertajuk Sesal dirilis pada 1990, Cynthia kembali merilis album keduanya Cintaku Hanya Satu pada 1998.

Sejak 2000 Cynthia Lamusu bergabung dengan grup vokal AB Three hingga sekarang.

Beberapa karya lagunya ada dalam album AB Three adalah Auraku (2002) dan Selamat Datang Cinta (2005).

Ada juga ciptaannya yang dibawakan oleh penyanyi Siti Nurhaliza lainnya, yaitu KERANA DIRIMU pada album Hadiah Daripada Hati (2008).

Selain itu, ada beberapa lagu duet yang juga ia nyanyikan bersama suaminya Surya Saputra, yaitu, Bahagia (2008), Kekasihku (2016), Kesayangan (2018), dan Selamat Pagi #Acinguing (2019).

https://www.kompas.com/hype/read/2022/02/23/182916766/lagu-move-it-dan-keberhasilan-cynthia-lamusu-jalani-gaya-hidup-sehat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke