Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ogah Terpancing untuk Berkomentar, Anji Mulai Hindari Baca Berita di Media Sosial

Keputusan itu dilakukan Anji agar ia tidak terpancing untuk berkomentar dan bisa fokus terhadap karya yang sedang digarapnya.

"Kadang-kadang suka kayak gitu (jadi pengin komentar kalau baca). Trigger-nya kayak begitu loh," tutur Anji sebagaimana dikutip dari konten di kanal YouTube TS Media, Rabu (5/1/2022).

Dikenal selalu berkomentar apapun yang tengah heboh di media sosial, Anji menampik hal tersebut.

"Padahal sebenarnya gue enggak semuanya gue komentarin," tuturnya.

Anji merasa tidak adil ketika semua masyarakat boleh memberikan pendapat sementara pegiat seni justru dipandang aneh apabila ikut bersuara.

"Itu juga enggak adil sebenarnya ketika ada orang ngomong 'sudahlah musisi ngomongin musik saja' ya kan, maksudnya netizen boleh," ujarnya.

Oleh karena itu, sebisa mungkin Anji menghindari semua hal yang berkaitan dengan berita-berita viral.

"Misalnya bini (istri) gue ngomong 'eh, tahu ini enggak?', enggak deh, gue enggak mau tahu karena semakin kita enggak tahu apa-apa, semakin bahagia," ucap Anji.

Bagi pelantun "Bersama Bintang" itu, tidak ada waktu untuk mengurusi hidup orang lain.

"Beban hidup sendiri saja berat ya, (masa) kita harus ngurusin orang lain loh," kata Anji.

Sebagai informasi, Anji kini telah resmi bebas setelah menjalani masa hukumannya terkait kasus narkoba.

Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat menjatuhkan vonis 4 bulan rehabilitasi terhadap pemilik nama lahir Erdian Aji Prihartanto itu.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/01/05/155043466/ogah-terpancing-untuk-berkomentar-anji-mulai-hindari-baca-berita-di-media

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke