Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barry Likumahuwa Buka Donasi untuk Kru Musik yang Terdampak Corona

Donasi ini dilakukan Barry lewat situs urunan Benihbaik.com.

Barry merasa tergerak untuk membantu para kru musik yang terkikis penghasilannya lantaran banyak acara musik harus terhenti demi mencegah penyebaran virus corona.

Dalam masa pandemi ini, Barry merasa lebih beruntung masih bisa berkarya dari rumah, tetapi tidak dengan para pekerja acara musik.

"Aku mendengar dari sejumlah pihak, sekitar dua bulan lebih mungkin Covid-19 ini akan membuat semua kegiatan terhenti," tulis Barry dalam keterangan di situs tersebut seperti dikutip Kompas.com, Senin (6/4/2020).

"Dengan adanya Covid-19 ini mereka (kru musik) menjadi kehilangan pekerjaan akibat tidak adanya kegiatan bermusik," tambah Barry.


Melihat kondisi sulit itu, Barry berharap kesediaan dari banyak pihak untuk membantu para kru musik agar bisa bertahan di tengah pandemi.

"Aku mengajak Teman Baik yang peduli dengan dunia musik Indonesia untuk membantu kru musik dan kru panggung agar mereka bisa bertahan hidup di tengah suasana Covid-19 ini," katanya.

Sejauh ini, dana yang terkumpul sudah Rp 3.580.143.

Donasi ini masih akan dibuka sampai 88 hari ke depan sebelum akhirnya disumbangkan ke pihak yang membutuhkan.

Adapun, per Senin (6/4/2020) pukul 12.00 WIB, diketahui secara total ada 2.491 kasus Covid-19 di Tanah Air.

Jumlah ini bertambah 218 kasus dalam 24 jam terakhir.

Terdapat 192 pasien dinyatakan sembuh dan 209 pasien meninggal dunia.

https://www.kompas.com/hype/read/2020/04/06/174358266/barry-likumahuwa-buka-donasi-untuk-kru-musik-yang-terdampak-corona

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke