Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Penjahit Kostum Kucing Mencari Inspirasi Model Baju

Kompas.com - 07/09/2022, 15:20 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Fredi Lugina Priadi memutuskan beralih profesi dari guru honorer menjadi penjahit kostum kucing pada 2017.

Pria asal Desa Jampang, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, ini mengungkapkan bahwa ide tersebut pertama kali dicetuskan keponakannya setelah usaha menjahitnya sepi pesanan selama beberapa tahun. 

Baca juga: Bisnis Kostum Kucing Tembus Pasar Luar Negeri

 “Ponakan kasih usulan, coba bikin baju kucing. Saya coba buat baju kucing,” jelasnya dalam talk show daring di media sosial Kompas.com bertajuk “Inspirasi+62 – Ep 4: Bisnis Busana Kucing, Ide dari Mana?”, Jumat (2/9/2022).

Fredi mengungkapkan ia sudah memiliki keahlian menjahit sejak SMP. Pada sekitar 2014, Fredi mengikuti kursus menjahit untuk semakin mengasah keterampilannya. 

Seekor kucing menggunakan kostum kucing buatan Fredi Lugina.dok. Fredi Lugina Seekor kucing menggunakan kostum kucing buatan Fredi Lugina.

“Lebih-kurang tiga bulan saya ikut kursus dasar untuk menjahit. Pakaian manusia dan kucing jelas berbeda, dari garis-garis dan polanya jauh berbeda. Sebetulnya, buat baju kucing karena coba-coba melalui trial and error,” ucapnya.

Mulanya, Fredi hanya membuat kostum kucing dengan desain tidak rumit pada 2017. Modelnya pun cukup sederhana, yakni kemeja dan kaus. 

Baca juga: Syarat-syarat Grooming Kucing yang Harus Dipenuhi

Memasuki 2018, dirinya mencoba membuat kostum karakter yang dilengkapi tangan palsu. Dari sinilah, model-model karakter lain mulai dikembangkan.

Selama pembuatan kostum, Fredi mengungkapkan setiap barang akan dicoba untuk dikenakan pada kucing-kucing di sekitarnya agar ekspektasinya terhadap kostum yang diciptakan sesuai dengan realita yang ditampilkan.

Selain itu, memastikan bahwa kostum tersebut terlihat cocok dikenakan kucing. 

Inspirasi dalam membuat kostum kucing

Saat ini, Fredi memiliki cukup banyak model kostum kucing, dari Superman, pak haji, pocong, hingga tukang cuanki. Kostum tematik tersebut masing-masing memiliki aksesori guna  memperkuat karakter yang ditampilkan.

Kostum pak haji, misalnya, kucing akan mendapatkan peci berwarna putih, baju muslim, sorban, satu sendal jepit, dan sarung motif kotak-kotak. 

Baca juga: Mantan Guru Honorer Kini Penjahit Kostum Kucing, Omzet Rp 6 Jutaan

Seekor kucing menggunakan kostum kucing buatan Fredi Lugina.dok. Fredi Lugina Seekor kucing menggunakan kostum kucing buatan Fredi Lugina.

  • Menilik lingkungan sekitar

Deretan kostum ini tentu hasil dari beragam inspirasi yang ditemukan Fredi. Dalam mencari inspirasi, salah satu cara yang dilakukan adalah melihat lingkungan sekitar. 

“Kalau kostum, misalnya karakter, pertama biasanya dari tokoh populer biar saya enggak susah-susah maksain mindset ke orang-orang. Mereka sudah tahu,” jelas Fredi.

Misalnya, kostum pak haji. Ketika mengunggah foto kucing menggunakan kostum tersebut, ia tidak perlu menuliskan “Pak Haji” lantaran orang-orang sudah memahaminya.

Sementara untuk kostum tukang cuanki, ide ini datang dari kesehariannya melihat tukang cuanki yang selalu melewati rumahnya.

Baca juga: 5 Tipe Hubungan Kucing Peliharaan dengan Pemiliknya

  • Topik yang populer di kalangan masyarakat

Cara lain mencari inspirasi kostum kucing adalah melihat apa yang ramai di kalangan masyarakat.

“Misalnya, kemarin Agustus, saya buat kostum pahlawan. Kemudian ada beberapa film yang lagi hits atau baru keluar, biasanya mereka promo besar-besaran. Saya buat kostum, orang sudah paham,” katanya. 

Untuk kostum kucing bertema pahlawan super, Fredi memilih deretan toko yang sudah dikenal oleh masyarakat sedari kecil, seperti Superman dan Batman.

Baca juga: Apakah Boleh Kucing Minum dari Mangkuk Kloset?

  • Momen besar

Seekor kucing menggunakan kostum kucing buatan Fredi Lugina.dok. Fredi Lugina Seekor kucing menggunakan kostum kucing buatan Fredi Lugina.

Momen besar seperti hari kemerdekaan, Lebaran, dan Idul Adha juga dijadikan sebagai inspirasi oleh Fredi.

“Misal. Idul Adha ada kambing untuk kurban. Saya spesial membuat kostum untuk konten. Cuma ada juga yang pesan buat kambing, itu pun jarang banget,” terangnya.

Sementara untuk HUT RI, kostum yang diproduksi lebih sering seputar pahlawan dan Lebaran lebih seputar pak haji dan ukhti.

Baca juga: Ketahui, Ini Respons yang Dialami Kucing Saat Merasa Sakit

Fredi menjual produknya berkisar Rp30 ribu sampai Rp220 ribu. Kisaran harga ini berdasarkan model, bahan, dan proses pembuatan kostum.

Untuk kostum kucing seharga Rp30ribu, misalnya, modelnya cukup sederhana seperti pocong. Sementara untuk harga Rp220 ribu, modelnya lebih rumit seperti tukang cuanki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Do it your self
Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Do it your self
5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

Housing
7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

Decor
6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

Do it your self
6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

Decor
3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

Home Appliances
Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Do it your self
Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Pets & Garden
5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

Housing
Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Home Appliances
7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

Home Appliances
5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

Do it your self
Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Pets & Garden
6 Penyebab Pakaian Berbulu

6 Penyebab Pakaian Berbulu

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com