Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Hal yang Harus Dihindari Saat Membersihkan Layar TV

Kompas.com - 15/11/2021, 14:37 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring berjalannya waktu, permukaan atau layar televisi (TV) bisa menumpukkan debu dan kotoran.

Untuk itu, penting membersihkan seluruh permukaan TV secara rutin. Namun, untuk membersihkan layar televisi perlu berhati-hati agar tidak merusak layar TV

Dilansir dari beberapa sumber, Senin (15/11/2021), berikut empat hal yang harus dihindari saat membersihkan layar TV

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Garis-garis di Layar TV Datar

Membiarkan TV menyala

Saat membersihkan layar TV, pastikan mematikan televisi terlebih dulu. Membersihkan TV yang masih menyala bisa membuat piksel yang ada pada TV layar datar rusak.

Jadi, pastikan mematikan TV sebelum dan saat dibersihkan. Mematikan TV berguna mempermudah pembersihan lantaran kotoran, debu, dan noda yang menempel pada layar TV bisa terliha jelas. 

Baca juga: Hilangkan Kuman dan Bakteri di Remote TV dengan Cara Ini

Menggunakan bahan pembersih kimia sembarangan

Ilustrasi TV di rumah. UNSPLASH/WANG JOHN Ilustrasi TV di rumah.
Saat membersihkan layar TV, tak sedikit orang yang menggunakan pembersih kimia secara sembarangan. 

Sebaiknya, hindari menggunakan bahan pembersih kimia, terutama yang kandungannya keras, karena dapat merusak layar TV. Disarankan menggunakan cairan pembersih khusus layar TV atau komputer. 

Baca juga: Ketahui, Ini Cara Tepat Membersihkan Layar TV yang Penuh Debu

Menggunakan bahan-bahan non-ultrasoft

Saat menyeka layar TV yang kotor atau bernoda, hindari menggunakan bahan-bahan non-ultrasoft seperti tisu toilet, kertas tisu, handuk kertas, juga handuk.

Bahan-bahan non-ultrasoft adalah bahan abrasif (kasar) yang dapat menggores lapisan permukaan layar TV dan itu pasti bukan sesuatu yang diharapkan.

Untuk menyeka layar TV yang kotor dan bernoda, sebaiknya gunakan bahan kain yang lembut, seperti kain mikrofiber berbahan halus. 

Baca juga: 5 Ide Dekorasi Ruang Keluarga dengan TV agar Nyaman dan Apik

Membaringkan TV saat dibersihkan

Saat membersihkan TV layar datar, pastikan TV tetap berada posisi tegak setiap saat. Sebab, TV layar datar dirancang dengan sangat hati-hati sehingga beratnya didistribusikan secara merata saat posisi tegak.

Jika TV layar datar dalam posisi terbaring saat dibersihkan, beratnya tidak lagi seimbang sehingga gravitasi dapat menarik ujung-ujungnya ke bawah serta berpotensi membuat layar TV retak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com