Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Tepat Menyiram Aglonema agar Tumbuh Rimbun dan Berdaun Besar

Kompas.com - 13/10/2021, 15:22 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menyiram tanaman merupakan salah satu proses penting yang perlu dilakukan secara rutin oleh mereka yang merawat tanaman, termasuk aglonema.

Untuk menyiram tanaman aglonema, ada banyak cara penyiraman yang bisa dilakukan seperti disiram langsung dan disemprot. 

Baca juga: 3 Penyebab Anakan Aglonema Tumbuh Lambat dan Kurang Subur

Untuk membuat tanaman aglonema rimbun dan berdaun besar, kamu perlu menyiramnya dengan air yang dicampurkan pupuk daun.

Dikutip dari kanal YouTube TanamanHias Bunga85, Rabu (13/10/2021), berikut ini cara menyiram aglonema agar rimbun dan berdaun besar. 

Baca juga: Cara Merawat Aglonema Suksom Jaipong agar Subur dan Merah Merona

Semprot tanaman dengan larutan pupuk gandasil D

Untuk aglonema tumbuh rimbun, berdaun besar, subur, serta mempercepat pertumbuhan daun dan tunas baru, lakukan penyiraman menggunakan pupuk gandasil D sebagai media pupuknya.

Campurkan 10 liter air dengan satu sendok teh pupuk gandasil D, lalu aduk-aduk kedua bahan sampai larut menyatu. Setelah itu, masukkan air larutan pupuk gandasil D ke botol semprot.

Sementara itu, untuk membentuk daun aglonema tetap sehat, metode pemupukan semprot daun jauh lebih efektif dibanding metode pemupukan ke media tanam. Sebab, penyerapan nutrisi lebih cepat melalui daun daripada akar. 

Baca juga: 5 Kesalahan dalam Merawat Aglonema yang Perlu Dihindari

Hal ini karena ada daun tanaman terdapat stomata. Stomata merupakan pori-pori daun yang bertugas sebagai pintu untuk membuka dan menutup serta mengatur laju penguapan air pada aglonema.

Jadi, ada kalanya stomata bisa mengeluarkan uap air dan ada kalanya juga bertugas menyerap air.

Larutan pupuk gandasil D yang disiram atau disemprot ke daun aglonema akan langsung diserap. kemudian, nutrisi yang didapat dari larutan gandasil D ini akan diteruskan untuk diolah menjadi makanan. 

Baca juga: Cara Tepat Menanam Bonggol Aglonema agar Tumbuh Subur

Waktu menyiram larutan pupuk gandasil D

Waktu yang tepat untuk menyiram atau menyemprotkan larutan pupuk gandasil D ke daun aglonema adalah pagi hari. Sebab, pada pagi hari, stomata aglonema sedang terbuka dan proses fotosintesis sedang berlangsung.

Karena itu, hindari menyiram larutan pupuk gandasil D ke daun aglonema pada siang hari karena bisa membuat daun aglonema terbakar. 

Baca juga: 3 Langkah Membuat Aglonema Cepat Bertunas

Cara menyiram larutan pupuk gandasil D

Cara menyiram larutan pupuk gandasil D adalah menyemprotkannya pada bagian bawah daun secukupnya. Sebwba, stomata banyak terletak di bawah daun.

Unsur-unsur hara dari larutan pupuk gandasil D yang disemprot ke bagian bawah daun aglonema akan masuk ke jaringan daun, lalu didistribusikan ke seluruh tubuh aglonema.

Pupuk gandasil D mengandung kaya akan gizi untuk aglonema serta kandungan nutrisinya sangat lengkap seperti ada B1, B2, juga B3. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com