Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tanaman Bunga yang Mudah Tumbuh di Dalam Ruangan

Kompas.com - 24/09/2021, 13:38 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tanaman hias menjadi tren dalam beberapa waktu terakhir, khususnya sejak pandemi virus corona (Covid-19) melanda. Selain menjadi koleksi, tanaman hias dapat menjadi elemen dekorasi rumah yang menarik, baik di dalam maupun di luar ruangan.

Selain itu, beberapa tanaman hias juga memiliki manfaat membersihkan udara di dalam rumah dan bahkan menguarkan aroma harum.

Apabila Anda ingin mempercantik ruangan di rumah dengan tanaman hias, jangan hanya terpaku pada tanaman hias daun. Ada banyak tanaman bunga cantik yang dapat Anda pilih sebagai elemen dekorasi.

Baca juga: 6 Bunga Berwarna Hitam yang Unik dan Misterius

Untuk merawat tanaman bunga di dalam ruangan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Pertama, perhatikan lingkungan di dalam ruangan Anda.

"Salah satu kunci utama (dan paling penting) untuk berhasil merawat tanaman berbunga adalah akses ke sinar matahari alami," kata ahli tanaman dalam ruangan dan pendiri Desk Plants Lawrence Hanley seperti dikutip dari Women's Health, Jumat (24/9/2021).

Jika rumah Anda tidak memiliki akses ke cahaya alami, Anda mungkin perlu mempertimbangkan untuk berinvestasi dalam pencahayaan fluorescent buatan yang dibuat khusus untuk tanaman.

Setelah menemukan tempat yang sempurna untuk tanaman bunga, Hanley mengatakan untuk memastikan tiga hal, yakni sinar matahari, kelembapan, dan air yang cukup.

Baca juga: 5 Kesalahan Menanam Bunga Mawar yang Harus Dihindari

Elle Meager, pendiri blog berkebun Outdoor Happens menambahkan, tanaman dalam ruangan sangat rentan terhadap serangga dan penyakit, jadi Anda harus terus mengawasinya.

"Basmi hama secara manual atau obati dengan pestisida organik yang sesuai, yang lebih disukai karena (tanaman) berada di dalam rumah," terang Meager.

Berikut beberapa tanaman bunga di dalam ruangan yang mudah tumbuh dan dirawat.

1. Geranium

"Geranium sangat mudah dirawat. Mereka membutuhkan tanah pot yang dikeringkan dengan baik dan penyiraman minimal," jelas Meager.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com