Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 27/02/2023, 10:41 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Treehugger

JAKARTA, KOMPAS.com - Siput adalah salah satu hama tanaman yang kerap ditemui di halaman rumah atau pekarangan rumah. Sebab, siput dapat merusak dan memakan daun maupun buah tanaman Anda.

Meskipun ada produk pembasmi siput yang tersedia di pasaran, menggunakan pestisida beracun tidak baik untuk serangga yang bermanfaat bagi tanaman dan buruk bagi saluran air kita.

Jadi sebagai gantinya, Anda bisa menggunakan cara-cara membasmi siput secara alami, antara lain sebagai berikut, seperti dilansir Treehugger. 

Baca juga: 5 Manfaat Baking Soda untuk Tanaman, dari Pupuk hingga Basmi Hama

Ilustrasi siput di kebun dan tanaman.Shutterstock/Alexander Raths Ilustrasi siput di kebun dan tanaman.

1. Metode tangkap dan lepaskan

Jika Anda ingin membasmi siput tanpa harus mematikannya, Anda bisa menggunakan metode tangkap dan lepaskan. Siput menyukai tempat persembunyian yang gelap dan lembap, jadi letakkan sepotong kayu atau papan basah di dekat titik-titik aktivitasnya.

Siput akan pergi ke sana setelah melahap daun tanaman sepanjang malam. Di pagi hari, angkat kayu dan temukan siput yang bersembunyi.

Kemudian, lepaskan siput ke alam liar, misalnya lapangan atau semak-semak di sekitar tempat tinggal.

2. Pakai kulit jeruk bali

Setelah memakan jeruk bali, letakkan kulitnya yang kosong, sisi terbuka ke bawah, di dekat tanaman tempat siput tertarik. 

Baca juga: 7 Manfaat Ampas Kopi untuk Aglonema, Jadi Kompos hingga Usir Hama

Siput dan hama lainnya akan berlindung di kubah kulit jeruk bali dan di pagi hari, Anda akan menemukannya.

3. Gunakan cangkang telur

Sebarkan cangkang telur yang pecah di sekeliling favorit siput. Tepi tajam cangkang telur membuat ketidaknyaman bagi siput.

Selain itu, cangkang telur akan membusuk dan bermanfaat bagi tanah di halaman rumah Anda.

Ilustrasi ampas kopiPixabay/Eliasfalla Ilustrasi ampas kopi

4. Manfaatkan ampas kopi

Siput sangat tidak menyukai bau kopi. Sebarkan ampas kopi di sekitar tanaman tempat siput berkumpul.

Baca juga: Cara Menggunakan Sabun Cuci Piring untuk Membasmi Hama Tanaman

Anda bisa menggunakan ampas kopi saja atau dicampur dengan kulit telur. Di samping itu, ampas kopi juga akan membusuk dan membuat tanaman Anda senang.

5. Taburkan pasir di sekitar tanaman

Jika Anda tidak nyaman dengan pasir yang menempel di kaki Anda, bayangkan apa yang terjadi pada siput dengan pecahan pasir kecil yang menempel di tubuhnya. Sebarkan pasir di sekitar tanaman.

Pasir juga akan membantu tanah mempertahankan kelembapannya. 

Ilustrasi pagar rumah. SHUTTERSTOCK/GAGODESIGN Ilustrasi pagar rumah.

6. Buat pagar dari tembaga

Anda dapat meletakkan pagar atau pembatas yang terbuat dari lapisan tembaga di sekitar tanaman tertentu atau di seluruh lahan penanaman sayuran.

Baca juga: Cara Tepat Menggunakan Furadan untuk Singkirkan Hama pada Tanaman Hias

Pastikan untuk terlebih dahulu menjebak semua siput di dalam area berpagar.

7. Jauhkan tanaman yang disukai siput

Tanaman yang menarik bagi siput termasuk kemangi, kacang-kacangan, kubis, dahlia, delphinium, hosta, selada, marigold, stroberi dan banyak lagi lainnya. Maka, jauhkan tanaman-tanaman ini dari halaman rumah yang didatangi siput. 

Ilustrasi lavender.PIXABAY/Mouse23 Ilustrasi lavender.

8. Pilih tanaman yang dibenci siput

Tanaman tanaman yang jelas tidak disukai siput. Siput tidak menyukai hal-hal yang beraroma tinggi, jadi pilihlah lavender, rosemary, begonia, dan sage.

Tanaman yang dibenci siput lainnya termasuk pakis, cyclamen, hydrangea, poppy California, nasturtium, dan lantana.

Baca juga: Menggunakan Kapur Barus untuk Membasmi Hama di Kebun, Berbahayakah?

9. Gunakan tanaman pendamping

Menempatkan tanaman pelengkap secara strategis adalah salah satu hal terbaik yang pernah ada. Anda dapat menempatkan tanaman pendamping yang disukai siput di dekat tanaman berharga Anda untuk memancing mereka menjauh dari tanaman yang ingin Anda simpan. 

10. Jadikan halaman rumah tidak ramah siput

Siput menyukai lingkungan yang gelap dan lembab, sehingga jaga taman tetap rapi dapat mengurangi tempat bagi mereka untuk menemukan kenyamanan. Pastikan untuk rutin menyapu halaman rumah Anda untuk menghilangkan daun, kotoran, dan telur siput.

Jangan gunakan serpihan kayu besar, dan jangan gunakan mulsa lebih dalam dari tiga inci. Karena siput menyukai kelembapan, siram tanaman di pagi hari sehingga mengering begitu siput beraktivitas di malam hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com