Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Tips agar Ubin Kamar Mandi Berwarna Abu-abu Terlihat Lebih Modern

JAKARTA, KOMPAS.com - Ubin berwarna abu-abu sering dipilih untuk melengkapi tampilan kamar mandi. Namun, ubin abu-abu bisa membuat kamar mandi terlihat membosankan. 

Jika sudah terlanjur menggunakan ubin abu-abu di kamar mandi, maka ada beberapa cara kreatif yang bisa dilakukan untuk membuat ubin abu-abu di kamar mandi terlihat lebih modern. 

Dikutip dari Livingetc, Minggu (28/4/2024), berikut sejumlah tips agar ubin kamar mandi berwarna abu-abu terlihat lebih modern dan segar. 

Jika ingin kamar mandi yang rapi dan sejuk, maka warna abu-abu bisa menjadi pilihan. Namun, apabila semua ruangan berwarna abu-abu, maka kamar mandi akan terlihat membosankan dan terlalu dingin. 

Untuk mengatasi masalah ini, Artem Kropovinsky, seorang desainer interior dan pendiri Arsight, menyarankan untuk menghadirkan fitur alami seperti material kayu atau tanaman hias. Meja rias dari kayu alami cocok dipadukan dengan ubin abu-abu. 

Perpaduan keduanya membuat kamar mandi terasa lebih hangat dan menyenangkan. Tak hanya itu, menambahkan sedikit tekstur juga akan membuat kamar mandi terasa lebih nyaman. 

Pilih warna abu-abu yang berbeda

Selanjutnya, tips agar ubin kamar mandi berwarna abu-abu terlihat lebih modern yaitu menggunakan warna abu-abu yang berbeda-beda. 

Contohnya, menggunakan lantai teraso dengan warna abu-abu yang gelap. Sedangkan area wastafel dihias dengan abu-abu yang lebih terang. 

Artem menyarankan untuk menggunakan skala abu-abu yang berbeda agar menampilkan gradien yang menambah estetika ruangan. Cara ini akan membuat kamar mandi terlihat lebih besar dan menarik. 

Padukan dengan warna yang menarik

Abu-abu bisa memberikan kesan tenang di dalam kamar mandi. Namun, dalam skala yang besar, warna ini akan terlihat membosankan. 

Artem merekomendasikan untuk memadukan abu-abu dengan warna lain yang lebih mencolok seperti merah muda, teal, dan kobalt. Perpaduan ubin abu-abu dengan dinding berwarna mencolok akan membuat kamar mandi terlihat sangat estetik. 

Pilih ubin abu-abu dengan finishing matte

Jika ingin kamar mandi terlihat lebih modern, maka salah satu caranya yaitu dengan memasang ubin abu-abu matte. Ubin matte akan membuat kamar mandi lebih cantik. 

Tak hanya itu, ubin matte juga bisa menyembunyikan noda air dan noda lain, sehingga kamar mandi terlihat lebih bersih. 

Selain finishing, ukuran ubin juga perlu dipertimbangkan saat mendekorasi kamar mandi dengan ubin abu-abu. Pilihlah ubin abu-abu berukuran besar untuk menciptakan tampilan yang estetik dan memberikan ilusi kamar mandi lebih luas. 

Meski terlihat klasik, ubin abu-abu berukuran besar akan membuat kamar mandi tetap cantik dan menarik. 

Pertimbangkan suhu warna

Terakhir, tips agar ubin kamar mandi berwarna abu-abu terlihat lebih modern yaitu mempertimbangkan suhu warna untuk memberikan suasana berbeda di kamar mandi. 

Warna abu-abu hangat bisa dipilih untuk membuat kamar mandi terlihat lebih modern. Sedangkan abu-abu dingin akan membuat ruangan terasa lebih tradisional. 

https://www.kompas.com/homey/read/2024/04/28/090747376/6-tips-agar-ubin-kamar-mandi-berwarna-abu-abu-terlihat-lebih-modern

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke