Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Kesalahan yang Dilakukan Saat Menanam Tanaman Herbal di Dalam Rumah

Selain itu, ada pula tanaman herbal yang lebih disarankan ditanam di pot alih-alih langsung di tanah kebun lantaran bersifat invasif.

Menanam tanaman herbal di dalam rumah memerlukan banyak perhatian yang berbeda dengan di luar ruangan.

Sayangnya, disadur dari Real Simple, Jumat (28/10/2022), ada beberapa kesalahan yang kerap terjadi saat menanam tanaman herbal di dalam rumah sebagai berikut.

Kamu mungkin ingin menyiram tanaman herbal setiap hari untuk membantunya tumbuh. Namun, kebanyakan tanaman herbal hanya perlu disiram ketika lapisan paling atas media tanamnya kering saat disentuh.

Karena itu, sebelum menyiramnya, sentuh bagian atas media tanam guna memeriksa apakah sudah terasa kering atau belum.

Jika sudah terasa kering, siram tanaman herbal. Jika masih terasa lembap, jangan menyiram tanaman. 

Tidak menggunakan pot berlubang

Tanaman herbal bisa dijadikan sebagai benda dekorasi, terutama jika ditempatkan di pot berbentuk unik. 

Namun, jika pot tidak memiliki lubang, ini akan menghambat, bahkan mematikan pertumbuhan tanaman.

Memilih jenis pot yang tepat adalah salah satu kunci keberhasilan budi daya tanaman herbal. Pastikan pot memiliki jumlah lubang drainase yang cukup guna memastikan sisa-sisa air dari penyiraman keluar dan tidak menggenangi tanaman sehingga menyebabkan busuk akar.

Kurang memperhatikan sinar matahari

Kesalahan lain saat menanam tanaman herbal di dalam rumah adalah kurang memperhatikan sinar matahari yang masuk melalui jendela.

Beberapa tanaman herbal membutuhkan lebih banyak cahaya daripada yang lain dan banyak varietas yang membutuhkan jumlah sinar matahari langsung atau tidak langsung yang cukup spesifik.

Karena itu, sebelum memilih dan membawa pulang tanaman herbal, lakukan riset secara menyeluruh untuk memastikan tanaman bisa tumbuh subur di  dalam rumah.

Menaruhnya di dekat sumber panas

Tanaman herbal memerlukan sinar matahari untuk tumbuh, tetapi bukan berarti perlu ditaruh di dekat sumber panas buatan. Sumber panas dapat menyerap air dari daun tanaman herbal dan mematikannya.

Lupa memangkas tanaman

Tanaman herbal juga perlu dipangkas seperti rambut manusia agar tampilannya selalu segar. Bahkan, kegiatan ini dapat membantunya tumbuh lebih sehat dan lebih cepat. 

Kamu tidak perlu menanam tanaman herbal dari bibitnya, terutama jika baru pertama kali mencoba menanamnya di dalam rumah.

Mulailah dari tanaman herbal berukuran kecil. Dengan demikian, kamu tahu tanaman sudah memiliki sistem akar yang mumpuni. Jadi, kamu dapat fokus membantu tanaman herbal tumbuh.

Tidak memberi cukup makanan

Tanaman herbal dapat dimanfaatkan sebagai obat, bumbu dapur, bahkan pelengkap makanan. Namun, sebelum mulai menikmatinya, kamu perlu memberinya cukup makanan.

Pastikan menggunakan tanah pot berkualitas tinggi agar tanaman bisa hidup panjang dan tumbuh sehat.

Hindari menggunakan tanah dari halaman rumah. Pertimbangkan menggunakan tanah pot yang ringan dan gembur serta mengandung bahan-bahan seperti vermikulit dan peat moss.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/10/28/192500276/7-kesalahan-yang-dilakukan-saat-menanam-tanaman-herbal-di-dalam-rumah

Terkini Lainnya

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

Housing
7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

Decor
6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

Do it your self
6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

Decor
3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

Home Appliances
Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Do it your self
Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Pets & Garden
5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

Housing
Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Home Appliances
7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

Home Appliances
5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

Do it your self
Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Pets & Garden
6 Penyebab Pakaian Berbulu

6 Penyebab Pakaian Berbulu

Home Appliances
6 Manfaat Merawat Lidah Mertua di Rumah, Apa Saja?

6 Manfaat Merawat Lidah Mertua di Rumah, Apa Saja?

Pets & Garden
5 Warna Cat Dapur yang Cerah, Bikin Ruangan Lebih Ceria

5 Warna Cat Dapur yang Cerah, Bikin Ruangan Lebih Ceria

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke